Manado, (AntaraSulut) - Kepala Biro Pemerintahan dan Humas Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Jemmy Kumendong memastikan Adrianus Nixon Watung sebagai Penjabat Bupati Bolaang Mongondow.

"Persiapan pelantikannya terus dimatangkan. Kami juga sudah berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow terkait pelantikan yang direncanakan pada 20 Juli besok," kata Kumendong di Manado, Selasa.

Akhir masa jabatan Bupati Salihi Mokodongan dan Wakil Bupati Yanny Tuuk pada 16 Juli 2016 lalu sehingga harus diisi seorang penjabat, katanya.

Hanya saja pelantikan seorang penjabat belum bisa dilakukan karena Gubernur Olly Dondokambey berada di luar daerah.

"Saat itu ditunjuklah pelaksana sehari-hari Bupati Bolaang Mongondow Ashari Sugeha. Pelaksana sehari-hari juga akan membantu persiapan pelantikan penjabat bupati," katanya.

Masa jabatan seorang penjabat, kata dia, maksimal satu tahun dan bisa saja dipercepat manakala tidak ada gugatan pasangan calon usai pemilihan kepala daerah pada 15 Februari 2017 mendatang.

"Bila tidak ada gugatan kemungkinan besar pelantikan bupati dan wakil bupati defentif pada April 2017," katanya.

Mantan kepala biro sumber daya air ini menambahkan, jabatan seorang penjabat bupati akan dievaluasi oleh gubernur secara periodik enam bulan atau bahkan satu tahun.

"Apabila tidak optimal dalam melaksanakan tugas dapat diganti," katanya.***2***





(T.K011/B/G004/G004) 19-07-2016 21:52:15

Pewarta : Karel A Polakitan
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024