Manado,  (AntaraSulut) - Penjabat Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Soni Sumarsono mengajak Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) melahirkan kader berkarakter kepemimpinan, religius, intelektual dan profesional dalam menghadapi era globalisasi saat ini.

"Sebagai penyanggah keutuhan bangsa Indonesia, pemuda dalam naungan KNPI harus memberikan kontribusi konkrit dalam menyelesaikan persoalan pemuda dan masyarakat," kata Sumarsono saat membuka Musyawarah Daerah (Musda) Ke XIII Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) di Manado, Selasa.

Pemuda lanjut dia, adalah penyanggah keutuhan bangsa dengan terus menggelorakan semangat persatuan dan kesatuan dalam bingkai negara kesatuan Republik Indonesia.

"Musda ini hendaknya memiliki makna penting dan strategis dalam menentukan arah, gerak langkah organisasi guna mengembangkan potensi pemuda di Sulut," katanya.

Karena itu, penjabat gubernur yang ditunjuk Mendagri Tjahjo Kumolo mengharapkan KNPI Sulut mampu memelihara kehidupan organisasi, tampil terdepan dalam meningkatkan daya saing generasi muda Sulut serta bersinergi dengan pemerintah dalam melaksanakan pembangunan daerah.

Sementara itu, Ketua KNPI Sulut Jackson Kumaat memberikan apresiasi kepada Penjabat Gubernur atas dukungan pemerintah provinsi kepada wadah kepemudaan ini.

"Melalui musda ini akan dipilih kembali ketua KNPI dan diharapkan akan kembali lahir pemimpin yang cerdas dan kepengurusan yang mempunyai program strategis dalam menopang gerak pembangunan Sulut ke depan," katanya.

Turut hadir dalam musda ini Wali Kota Manado GS Vicky Lumentut, forum koordinasi pimpinan daerah , Asisten Pemerintahan dan Kesra Jhon Palandung, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sulut Mecky Onibala dan pengurus KNPI se Sulut.

Pewarta : Karel A Polakitan
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024