Manado (ANTARA) - Pangkalan Udara TNI Angkatan Laut (Lanudal) Manado bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Minahasa Utara dan Provinsi Sulawesi Utara menggelar bakti sosial donor darah, dalam rangka menyambut HUT Ke-68 Penerbangan Angkatan Laut Tahun 2024.

Komandan Lanudal Manado Letkol Laut (P) Candra Budiharjo didampingi Ketua Cabang 7 Gabungan Jalasenastri Puspenerbal, Amelia Candra menyampaikan kegiatan bakti sosial itu berjalan dengan lancar, bahkan melebihi yang diharapkan.



"Menargetkan sebanyak 150 kantong darah, tetapi dalam pelaksanaannya melewati target, yakni mencapai 157 kantong dari 165 peserta yang mendaftar," katanya di sela donor darah di Manado, Rabu.

Pada kesempatan itu, ia mengajak seluruh masyarakat Sulawesi Utara, khususnya wilayah Kota Manado dan Minahasa Utara, untuk aktif dalam kegiatan donor darah seperti ini.

"Karena setetes darah kita, selain untuk kesehatan diri kita pribadi juga berguna bagi keselamatan nyawa orang lain," katanya.



Bakti sosial yang dilaksanakan di Aula Mako Lanudal Manado tersebut, selain prajurit dan keluarga besar Lanudal Manado, kegiatan tersebut diikuti oleh TNI-Polri dan lembaga pemerintahan wilayah Kota Manado dan Minahasa Utara, Bandara Sam Ratulangi Manado, serta tokoh masyarakat sekitar.

Kegiatan yang bertajuk “Setetes Darah Saya Untuk Indonesia” tersebut digelar secara serentak oleh satuan kerja jajaran Puspenerbal di seluruh Indonesia.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Lanudal Manado gelar donor darah sambut HUT Penerbangan Angkatan Laut

Pewarta : Jorie MR Darondo
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024