Ratahan, (ANTARA Sulut) – Pembangunan sektor pertanian menjadi fokus dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Tenggara (Mitra). Diungkapkan Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan (Distanak) Mitra Ir Elly Sangian ME, tahun 2015 total anggaran dari Dana Alokasi Khusus (DAK) menyentuh angka Rp 11 Miliar.

“Total anggaran sebelas miliar ini berasal dari Dana Alokasi Khusus dari pemerintah pusat, untuk pengembangan sektor pertanian yang ada di Kabupaten Minahasa Tenggara,” ujar Sangian di Ratahan, Rabu.

Menurut Sangian, anggaran ini merupakan hasil perjuangan dari Bupati Mitra James Sumendap SH,  yang serius mengembangkan sektor pertanian. 

Lebih lanjut ditambahkannya, khusus untuk realisasi anggaran ini, akan segera kucurkan pada bulan April ini.

“Bupati yang berjuang langsung untuk agar adanya anggaran ini dari pemerintah pusat, sehingga kita bisa mendapatkan tambahan anggaran,” kata Sangian.

Diungkapkan Sangian, selain anggaran DAK sebesar Rp 11 Miliar, dinasnya untuk tahun ini mengelolah dana lainnya sebesar Rp6 Miliar yang telah ditata pada APBD 2015.

Dirinya menambahkan, untuk penggunaan anggaran, khususnya DAK akan difokuskan untuk kegiatan Pendukung Prgoram Prioritas Kabinet (P3K) di Kabupaten Mitra.  

“Untuk ke depan masih akan ada bantuan lagi yang akan dikucurkan bagi Kabupaten Mitra. Intinya kita berupaya untuk meningkatkan sektor pertanian, dan mencapai swasembada pangan seperti yang telah menjadi program dari pemerintah pusat,” tandasnya.

 


Pewarta : Arthur Karinda
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024