Manado (ANTARA) - Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Sulawesi Utara tingkatkan kualitas santri lewat Assesmen Madrasah (AM) di MIN 1 Tolondadu, Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel).
"Pelaksanaan AM dilakukan secara Offline atau berbasis kertas dengan jumlah siswa yang mengikuti AM 42 orang," kata Kakanwil Kemenag Sulut Sarbin Sehe, di Bolsel, Selasa.
Dia mengatakan AM merupakan penilaian hasil belajar oleh satuan pendidikan madrasah yang bertujuan untuk mengukur pencapaian standar kompetensi lulusan untuk semua mata pelajaran.
Sarbin melakukan pengecekan terhadap kelancaran proses assesmen serta memastikan bahwa semua prosedur administrasi terpenuhi sesuai dengan standar yang telah ditetapkan serta mengapresiasi seluruh panitia yang telah menyiapkan pelaksanaan AM ini.
Kepada seluruh siswa yang mengikuti AM berpesan agar dapat mengisi soal dengan baik.
"Kerjakan soal dengan baik dan benar serta mengedepankan kejujuran dan ketelitian, mengingat ini adalah ujian terakhir, diharapkan bisa mendapat nilai yang baik, dan bisa melanjutkan sekolah,” katanya.
Kemenag akan terus memberikan pelayanan terbaik pada masyarakat, juga meningkatkan kualitas pendidikan agama di Sulut.
"Pelaksanaan AM dilakukan secara Offline atau berbasis kertas dengan jumlah siswa yang mengikuti AM 42 orang," kata Kakanwil Kemenag Sulut Sarbin Sehe, di Bolsel, Selasa.
Dia mengatakan AM merupakan penilaian hasil belajar oleh satuan pendidikan madrasah yang bertujuan untuk mengukur pencapaian standar kompetensi lulusan untuk semua mata pelajaran.
Sarbin melakukan pengecekan terhadap kelancaran proses assesmen serta memastikan bahwa semua prosedur administrasi terpenuhi sesuai dengan standar yang telah ditetapkan serta mengapresiasi seluruh panitia yang telah menyiapkan pelaksanaan AM ini.
Kepada seluruh siswa yang mengikuti AM berpesan agar dapat mengisi soal dengan baik.
"Kerjakan soal dengan baik dan benar serta mengedepankan kejujuran dan ketelitian, mengingat ini adalah ujian terakhir, diharapkan bisa mendapat nilai yang baik, dan bisa melanjutkan sekolah,” katanya.
Kemenag akan terus memberikan pelayanan terbaik pada masyarakat, juga meningkatkan kualitas pendidikan agama di Sulut.