Jakarta (ANTARA) - Ketua Dewan Pakar Tim Pemenangan Nasional (TPN) Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden RI Ganjar Pranowo-Mahfud Md., Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan bahwa dirinya akan melakukan kampanye non-pasangan calon (non-paslon) di Aceh untuk mendukung program kampanye Mahfud Md.

“Rencananya saya, akhir Desember juga akan melakukan kampanye nonpaslon di Aceh untuk memperkuat program kampanye yang akan dijalankan Pak Mahfud nantinya,” kata Sandi di Kantor DPP PPP, Jakarta, Senin malam.

Menurut dia, isu utama yang menjadi fokus pasangan Ganjar-Mahfud di Aceh adalah mengatasi ketimpangan yang terjadi pasca-perjanjian perdamaian.

“Aceh juga kita lihat bahwa isu utama di Aceh adalah bagaimana pasca-perjanjian perdamaian Aceh ini ketimpangan terasa. Anak-anak muda tidak mendapatkan pekerjaan dan tidak mendapatkan kesempatan,” katanya.

Sandi mengatakan bahwa langkah-langkah nyata diperlukan untuk mengatasi permasalahan tersebut usai 20 tahun lebih pasca-perjanjian perdamaian terjadi.

“Saya mempunyai beberapa solusi seperti pariwisata halal, wisata religi, UMKM-UMKM berbasis ekonomi syariah yang bisa kita kembangkan di Aceh,” kata Sandi menyebutkan beberapa solusi yang akan dilakukan pasangan Ganjar-Mahfud.

Calon Wakil Presiden nomor urut 3 Mahfud MD akan memulai kampanye Pemilu Presiden dan Wakil Presiden 2024 dari wilayah paling barat Indonesia, yaitu Sabang, Aceh, pada Selasa.

Mahfud dijadwalkan mendarat di Pulau Weh pukul 7.45 WIB melalui penerbangan dari Jakarta yang dilanjutkan mengunjungi Puskesmas Desa Jaboi. Kemudian Cawapres Mahfud akan mengunjungi Taman Pasi Jaboi yang berada di pinggir pantai untuk bertemu dengan masyarakat setempat.

Di tempat acara tersebut, Mahfud akan menyampaikan visi misinya sebagai cawapres kepada warga sekaligus melakukan tanya jawab.

KPU RI pada 13 November telah menetapkan tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden menjadi peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024.

Hasil pengundian dan penetapan nomor urut peserta Pilpres 2024 yang dilakukan sehari setelahnya yakni 14 November menetapkan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD nomor urut 3.

KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024. Kemudian, jadwal pemungutan suara pada 14 Februari 2024.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Sandiaga akan kampanye nonpaslon di Aceh dukung program Ganjar-Mahfud

Pewarta : Rio Feisal
Editor : Hence Paat
Copyright © ANTARA 2024