New York, 11/2 (Antara/AFP) - Saham-saham Wall Street berakhir menguat pada Selasa (Rabu pagi WIB), dengan raksasa teknologi Apple mencapai rekor tertinggi dan investor menyambut laba menggembirakan dari Coca-Cola serta berita perusahaan positif lainnya.

Indeks Dow Jones Industrial Average naik 139,55 poin (0,79 persen) menjadi ditutup pada 17.868,76.

Indeks berbasis luas S&P 500 bertambah 21,85 poin (1,07 persen) menjadi berakhir di 2.068,59, sedangkan indeks komposit teknologi Nasdaq naik 61,63 poin (1,30 persen) menjadi 4.787,64.

Apple, perusahaan AS terbesar berdasarkan kapitalisasi pasarnya, melompat ke rekor penutupan tertinggi karena kenaikan raksasa teknologi AS itu di pasar telepon pintar (smartphone), perluasan
"mobile payments" dan segera meluncurkan "smartwatch".

Saham Apple naik 1,9 persen menjadi ditutup pada 122,02 dolar AS, mengangkat nilai pasar Apple menjadi 710 miliar dolar AS, perusahaan pertama yang mencapai tonggak 700 miliar dolar AS.

JetBlue Airways mengumumkan akan menjadi maskapai domestik utama pertama di AS yang menerima Apple Pay, alat pembayaran mobile Apple, dalam penerbangan. JetBlue naik 2,1 persen.

First Solar melonjak 4,8 persen setelah mengumumkan bahwa Apple setuju berkomitmen 848 juta dolar AS untuk energi surya guna menjalankan pusat-pusat datanya.

Anggota Dow, Coca-Cola, naik 2,8 persen karena laba kuartal keempat diterjemahkan menjadi 44 sen per saham, dua sen di atas perkiraan para analis.

Starwood Hotels and Resorts menambahkan 6,6 persen karena laba kuartal keempatnya melonjak 82,8 persen menjadi 234 juta dolar AS. Starwood juga mengumumkan akan melakukan "spin off" (pemisahan)
bisnis "time-share"-nya ke dalam sebuah perusahaan publik yang terpisah.

Pembuat chip Qualcomm naik 4,7 persen menyusul berita pihaknya akan menempatkan sebuah penyelidikan antimonopoli di Tiongkok. Qualcomm akan membayar 975 juta dolar AS dan memodifikasi praktek bisnisnya di negara ini.

General Motors bertambah 4,2 persen karena mengungkapkan bahwa mereka menerima pemberitahuan dari konsorsium hedge fund mencari delapan miliar pembelian kembali saham.

Para pemegang saham juga mengemukakan Harry Wilson sebagai calon dewan GM. GM mengatakan akan mengevaluasi pencalonan Wilson, yang bekerja pada gugus tugas otomotif pemerintah Obama yang membantu restrukturisasi produsen mobil dari kebangkrutan.

Harga obligasi jatuh. Imbal hasil pada obligasi 10-tahun pemerintah AS naik menjadi 1,99 persen dari 1,96 persen pada Senin, sementara pada obligasi 30-tahun naik menjadi 2,58 persen dari
2,54 persen. Harga dan imbal hasil obligasi bergerak berlawanan.

Pewarta :
Editor :
Copyright © ANTARA 2024