Manado (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot) Manado, Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), terus bersinergi dengan Badan Kerjasama Antar Umat Beragama (BKSAUA)  guna membangun kualitas sumber daya manusia (SDM) dan infrastruktur di daerah itu.  

"Tatap muka ini juga untuk mempererat silahturahmi dan komunikasi kami Pemerintah bersama para tokoh agama di Kota Manado," kata Wakil Wali Kota Manado Richard Sualang, saat menghadiri Tatap Muka Triwulan III Dengan Pimpinan Rumah Ibadah Dan Sosialisasi Bagian Kesra Bersama Presidium BKSAUA Kota Manado, di Kantor Kecamatan Mapanget, Sabtu.

Pihaknya mengajak para tokoh agama mengambil peran dalam menghadapi kondisi Kota Manado baik Kamtibmas maupun untuk program pembangunan infrastruktur di kota ini.

Dia menjelaskan pembangunan di kota Manado bukan hanya infrastruktur tetapi juga adalah pembangunan iman.

"Lewat Presidium BKSAUA kami berharap hasil dari tatap muka kita kali ini kiranya dapat diteruskan kepada umat warga kota Manado," jelasnya.

Pemkot, katanya, akan terus bersinergi dengan BKSAUA, karena jika semua dikerjakan oleh pemerintah, tidak akan maksimal.

Pemerintah, katanya, membutuhkan sentuhan dari tokoh agama untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat akan cara-cara yang membawa kebaikan bagi banyak orang dan kota.

Kerja sama antar unsur yang terkait, katanya, mampu mewujudkan suasana yang kondusif internal, antar agama dan dengan pemerintah.


Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Hence Paat
Copyright © ANTARA 2024