Manado (ANTARA) - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) H Sarbin Sehe mengatakan penyuluh agama Islam agar bisa memanfaatkan dengan baik teknologi digital untuk berdakwah.

"Kementerian Agama terus meningkatkan kapasitas dakwah dengan fokus berlatih menyesuaikan diri dengan dinamika perkembangan zaman," kata Sarbin, di Manado, Sabtu.

Dia mengatakan dimana teknologi sudah menjadi kebutuhan yang tak bisa dihindari.

"Saat ini kita berada di dua dunia, yang nyata dan dunia maya, memuat keterbukaan informasi tanpa batas," jelasnya.

Ia mengatakan untuk itu penyuluh dituntut untuk lebih kreatif mengemas isi dakwahnya sesuai dengan perkembangan yang ada dalam masyarakat.

Berdakwah melalui strategi media digital bagi Kakanwil saat ini adalah pilihan terbaik. Manusia bahkan tidak bisa lepas dari ketergantungan kepada yang namanya gadget.

"Inilah yang bisa dimanfaatkan oleh para penyuluh untuk memberikan pesan-pesan agama," katanya.

Dengan kecanggihan teknologi dan kehadiran media sosial, yang bisa dijangkau oleh ribuan orang, otomatis lebih banyak yang bisa tahu dan menyimak apa yang ingin disampaikan.

Lanjut Kakanwil, Islam adalah rahmatan lil alamin yang mengawal sisi kemanusiaan, untuk itu terus bangun pikiran moderat, yang membudayakan, saling menghargai, menghormati antar sesama.

"Penyuluh harus memahami banyak Isu di masyarakat seperti stunting, keluarga berencana dan lain sebagainya, agar bisa menjawab tantangan waktu dan zaman," ungkap Kakanwil.

Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Hence Paat
Copyright © ANTARA 2024