Manado (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot) Bitung, Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), menyerahkan bibit ikan dan pakan bagi pelaku usaha sektor perikanan di daerah itu.  

"Kami telah menyerahkan bantuan bibit ikan, pakan dan sarana penunjang bagi kelompok usaha perikanan darat dan laut," kata Wali Kota Bitung Maurits Mantiri, di Bitung, Sabtu.

Dia mengatakan penyediaan prasarana pembudidayaan ikan Tahun Anggaran 2023 melalui Dinas Perikanan Kota Bitung yang bertempat di Girian Atas, Kota Bitung.

Bantuan-bantuan seperti ini, katanya sifatnya rangsangan agar pelaku usaha bisa maju berkembang, paling tidak bisa menularkan semua yang pernah diberikan oleh pemerintah.

"Kami sangat mengharapkan agar suplai ikan di Kota Bitung ini adalah berasal dari mereka yang mengelola bantuan pemerintah," jelasnya.

Walikota selalu mengatakan, penerima bantuan harus dapat mengelola dengan baik dan bijaksana serta mandiri semua bantuan pemerintah seperti ini, agar pelaku-pelaku atau kelompok usaha dapat berkembang tanpa menunggu bantuan pemerintah terus-menerus.

Kepala Dinas Perikanan Kota Bitung, Sadat Minabari mengatakan dana yang digunakan adalah Dana Pengendalian Inflasi Daerah yang diperuntukkan bagi nelayan yang ada di Kota Bitung.

Namun, katanya, tugas dan fungsi Dinas Perikanan lebih mengarah ke perikanan darat, sehingga didominasi dari 14 penerima, hanya dua yang dari perikanan laut.

Bantuan yang diberikan adalah berupa bibit ikan, pakan sampai dengan panen, kemudian sarana penunjang.

untuk budidaya laut, dilengkapi dengan perahu dua unit sebagai penunjang mendapatkan bibit alami.

"Harapan Kami, dapat dimanfaatkan jika di kemudian hari didapati tidak dimanfaatkan sebagaimana mestinya, kami akan menarik kembali bantuan tersebut dan diberikan kepada kelompok yang lain," tegasnya.


Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Hence Paat
Copyright © ANTARA 2025