Manado, (ANTARA Sulut) - Legislator DPRD Manado Sarifudin Saafa, mengingatkan pemerintah dan warga Manado, untuk mematangkan persiapan menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) 2015.

"Sekarang tinggal menghitung hari, karena 2014 akan berakhir, maka sumber daya manusia (SDM) di Manado, harus ditingkatkan, kalau tidak mau ketinggalan saat MEA nanti," Kata Saafa, di Manado, Selasa.

Saafa mengatakan, Desember 2015 saat pasar tunggal Asean diberlakukan, maka kompetisi menjadi sangat ketat, bukan hanya dalam bidang ekonomi, namun ketenagakerjaan hingga sosial.

Dalam bidang ekonomi menurut Saafa, MEA memungkinkan setiap negara di Asean melakukan perdagangan dengan bebas dan mudah ke negara lainnya, hal tersebut harus dihadapi dengan meningkatkan kualitas warga Manado.

"Bisa saja orang dari Malaysia, Singapura dan Filipina datang membuka toko dan berdagang di Manado, karena persyaratan menjadi sangat mudah dan maka persainganpun menjadi ketat, jangan sampai pedagang lokal atau UKM Manado kalah," katanya.

Saafa mengatakan, hal tersebut juga berlaku untuk bidang ketenagakerjaan, karena pasar tenaga kerja juga terbuka luas dan tenaga kerja asing akan menyerbu masuk ke Manado, dan pemerintah harus menghadapi hal tersebut dengan persiapan yang matang, supaya tetap menjadi tuan rumah di negeri sendiri.

Ia mengatakan, disinilah peran pemerintah diperlukan, mulai dari penguatan terhadap dunia ekonomi, terutama usaha mikro, kecil, menengah dan besar agar mampu bersaing menghadapi pasar tunggal Asean tersebut .

Ia menambahkan, produk-produk lokal Kota Manado juga harus ditingkatkan, seperti kue-kue khas yang terkenal klapeertart dan lainya harus ditingkatkan kualitasnya, agar jangan sampai tidak laku, karena serbuan barang luar negeri.

"Pokoknya pemerintah harus bisa menguatkan ekonomi lokal, serta SDM masyarakat Manado, agar mampu bersaing di MEA 2015 nanti," katanya.

Ia mengingatkan, yang penting adalah bagaimana membuat prsiapan secara fisik dan mental menghadapi MEA, agar tetap mampu bersaing saat MEA 2015 berlaku.***2*** Budi Suyanto





(T.KR-JHB/B/B008/B008) 21-10-2014 11:59:17

Pewarta : Oleh Joyce Bukarakombang
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024