Jakarta (ANTARA News) - Wakil Presiden terpilih Jusuf Kalla akan
menghadiri Sidang Paripurna MPR RI untuk Pelantikan Presiden dan Wakil
Presiden dengan mengenakan atribut lama kecuali sepatu.
Hal itu disampaikan Juru Bicara JK, Husein Abdullah, di kediaman JK di Jalan Brawijaya 6, Jakarta Selatan, Senin.
"Pak JK akan mengenakan barang-barang lama, kecuali sepatu yang memang kemarin baru terima kiriman dari JK Collection," katanya.
"Kemarin Pak JK dikirimi dua pasang sepatu koleksi model baru dari JK Collection."
JK dijadwalkan akan bertolak ke Gedung DPR/MPR di Senayan pada pukul 9:00 WIB, sebab JK dan pasangan Presiden terpilih Joko Widodo diharuskan berada di tempat acara setidaknya pukul 9:26 WIB.
Husein menuturkan rombongan JK akan dibagi ke dalam dua gelombang pemberangkatan, gelombang pertama yang diberangkatkan berisi keluarga dan sanak saudara pria yang juga pernah menjabat Wakil Presiden 2004-2009 itu.
"Sengaja diberangkatkan jadi dua gelombang supaya tidak terlalu ramai," katanya.
Rombongan sanak saudara JK yang akan turut menghadiri acara pelantikan selain Istrinya, Mufidah Kalla, juga lima orang anak dan menantu serta 12 cucu.
Sementara itu di depan rumah JK juga berjejer sedikitnya 13 karangan bunga sebagai ucapan selamat dari sejumlah pihak atas pelantikan pria berusia 73 tahun itu sebagai Wakil Presiden.
Hal itu disampaikan Juru Bicara JK, Husein Abdullah, di kediaman JK di Jalan Brawijaya 6, Jakarta Selatan, Senin.
"Pak JK akan mengenakan barang-barang lama, kecuali sepatu yang memang kemarin baru terima kiriman dari JK Collection," katanya.
"Kemarin Pak JK dikirimi dua pasang sepatu koleksi model baru dari JK Collection."
JK dijadwalkan akan bertolak ke Gedung DPR/MPR di Senayan pada pukul 9:00 WIB, sebab JK dan pasangan Presiden terpilih Joko Widodo diharuskan berada di tempat acara setidaknya pukul 9:26 WIB.
Husein menuturkan rombongan JK akan dibagi ke dalam dua gelombang pemberangkatan, gelombang pertama yang diberangkatkan berisi keluarga dan sanak saudara pria yang juga pernah menjabat Wakil Presiden 2004-2009 itu.
"Sengaja diberangkatkan jadi dua gelombang supaya tidak terlalu ramai," katanya.
Rombongan sanak saudara JK yang akan turut menghadiri acara pelantikan selain Istrinya, Mufidah Kalla, juga lima orang anak dan menantu serta 12 cucu.
Sementara itu di depan rumah JK juga berjejer sedikitnya 13 karangan bunga sebagai ucapan selamat dari sejumlah pihak atas pelantikan pria berusia 73 tahun itu sebagai Wakil Presiden.