Manado, (ANTARA Sulut) - Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Manado, Sulawesi Utara melakukan kunjungan kerja ke Bekasi, untuk melakukan pembahasan terpadu dengan Setwan setempat.

     "Kunjungan kerja tersebut kami lakukan selama tiga hari, yang dipimpin oleh Sekretaris DPRD Danny Mandagie dan didampingi Kepala Bagian RRP Novly Siwi," kata Kepala Sub Bagian Humas DPRD Manado Inggrid Maya Lasut-Runtunuwu.

     Inggrid mengatakan, kunjungan tersebut diharapkan akan menambah wawasan staf sekretariat DPRD sehingga semakin mantap dalam melaksanakan tugas keseharian, terutama mendukung kinerja DPRD Manado.

     Ia mengatakan, dalam konsultasi tersebut, didapatkan informasi bahwa anggota DPRD Bekasi berjumlah 50 orang.
 
     "10 orang lebih banyak dibandingkan dengan anggota DPRD Manado, yang berjumlah 40 orang," kata Inggrid.

     Menurutnya, dari kunjungan tersebut diharapkan para staf di DPRD Manado, dapat memposisikan diri dengan benar, sebagai staf dalam melaksanakan tugas keseharian.

      "Di sini kita bekerja untuk mendukung DPRD agar sukses dalam kinerja mereka, tetapi sekaligus juga mendukung pemerintah yang menugaskan kami bertugas di sini," kata Inggrid.

     Dengan demikian menurutnya, maka hasl konsultasi tersebut dijadikan sebagai masukan sekaligus harus diaplikasikan untuk menyukseskan tugas-tugas di DPRD ke depannya.





Pewarta : LIPUTAN KHUSUS Oleh Joyce Bukarakombang
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024