Manado, (AntaraSulut) - Calon Legislatif (Caleg) DPRD Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) Ivanry Matu mengatakan jika terpilih nanti dalam pemilihan umum (Pemilu) tanggal 9 April 2014 nanti akan menjadi contoh pejabat DPRD yang transparan dan profesional dalam menjalankan tugas tanggung jawab.

"Jika Tuhan berkenan dan rakyat memilih saya menjadi wakil rakyat utusan Partai Gerindra di Kabupaten Mitra Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) akan membawa perubahan dalam sistim dengan dilandaskan pada aturan dan nilai-nilai yang benar untuk terciptanya keadilan sosial yang merata dalam semua tingkatan masyarakat," ujar Ivanry, di Manado, Rabu.

Katanya, akan menjadi contoh pejabat DPRD yang transparan dengan berani menyampaikan laporan keuangan secara akuntabel dan profesional kepada masyarakat lewat media yang dapat diakses semua lapisan masyarakat.

"Berjuang mendengar aspirasi rakyat masuk ke DPRD melaksanakan tugas pokok dan fungsi anggota Dprd yang legislasi, budgeting dan controling," jelasnya.

Melaksanakan tugas dengan profesional, katanya, menjadi pejabat yang tidak melanggar sumpah jabatan serta bekerja dengan konsep bersih dan transparan tanpa mengabaikan peraturan dan perundang-undangan yang berdasarkan pada Pancasila dan UUD 45.

katanya, Ia akan mengimplementasi program-program partai dalam rangka tujuan kesejahteraan masyarakat Indonesia secara keseluruhan.

"Terbuka untuk memberikan laporan kegiatan anggota DPRD dan laporan keuangan secara rutin dan berkala ke semua masyarkat serta bekerja dengan mengandalkan Tuhan," katanya.

Pemilu 2014 akan dilaksanakan dua kali yaitu Pemilu Legislatif pada tanggal 9 April 2014 yang akan memilih para anggota dewan legislatif dan  Pemilu Presiden pada tanggal 9 Juli 2014 yang akan memilih Presiden dan Wakil Presiden.

Pemilu 2014 akan memakai e-voting dengan harapan menerapkan sebuah sistem baru dalam pemilihan umum. Keutamaan dari penggunaan sistem e-voting adalah Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) yang sudah mulai dipersiapkan sejak tahun 2012 secara nasional.


Pewarta : Nancy Tigauw
Editor :
Copyright © ANTARA 2024