Manado (ANTARA) - Wali kota Mataram H Mohan Roliskana melakukan mutasi dan melantik 90 pejabat struktural sebagai upaya meningkatkan kapasitas kinerja pada setiap organisasi perangkat daerah (OPD) di Pemerintah Kota Mataram.

"Kegiatan mutasi ini tidak hanya sebagai penyegaran, pengayaan wawasan dan pengalaman bagi para pejabat melainkan juga upaya meningkatkan kapasitas kinerja pada setiap instansi," katanya di Mataram, Kamis.

Karenanya, lanjut wali kota, pihaknya berharap mutasi ini bisa memberikan gambaran bahwa Pemerintah Kota Mataram sungguh-sungguh dalam menempatkan pejabat sesuai dengan potensi profesionalitas dan berdasarkan kredit asesmen yang telah dilaksakan.

Pernyataan itu disampaikan wali kota seusai melakukan mutasi pejabat ketiga setelah dilantik sebagai Wali Kota Mataram pada bulan Februari 2021. Pejabat yang dimutasi dan dilantik sebanyak 90 orang, dan tujuh diantaranya pejabat eselon II yang selama ini kosong karena pejabat sebelumnya masuk masa pensiun dan pindah.

Kegitan pelatikan tersebut berlangsung di aula Pendopo Wali Kota Mataram, dan dihadiri Wakil Wali Kota Mataram TGH Mujiburrahman, Ketua DPRD Kota Mataram H Didi Sumardi, Sekretaris Daerah Kota Mataram H Effendy Eko Saswito, jajaran asisten dan pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) se-Kota Mataram.

Wali kota mengatakan, dengan adanya pelantikan ini para pejabat diharapkan langsung bisa meningkatkan kinerja dan beradaptasi dengan lingkungan kerja yang baru.

Pelaksanaan mutasi ini, lanjutnya, tidak hanya berdasarkan pertimbangan aspek kognitif yang dominan tetapi juga berdasarkan kemampuan membangun relasi, kemampuan manajemen diri sendiri, membangun semangat optimisme bagi staf yang berada di lingkungan Kota Mataram.

"Oleh karena itu jabatan yang diberikan ini merupakan amanah dan tanggung jawab yang wajib dijaga. dengan adanya mutasi ini kita harapkan Kota Mataram dapat memberikan pelayanan yang lebih baik kedepannya," katanya.

Tujuh pejabat eselon II yang dilantik adalah M Ramayoga sebagai Kepala Badan Perencana Pembangunan Daerah (Bappeda), Zarkasi Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol), kemudian H Irwan Herimansyah Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan, dan Uun Pujianto Kepala Dinas Perdagangan.

Selanjutnya, dr Hj Ni Ketut Eka Nurhayati sebagai Direktur Utama RSUD Kota Mataram, Jimmy Nelwan Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan, dan Suhartono Toemiran Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Mataram.

Pewarta : Nirkomala
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024