Sangihe, Sulut (ANTARA) - Bupati Kepulauan Sangihe Sulawesi Utara, Jabes Ezar Gaghana memberikan apresiasi kepada jajaran Polri dan TNI atas dukungannya dalam melaksanakan vaksinasi bagi masyarakat.

"Sebagai Bupati, saya patut memberikan apresiasi kepada TNI dan Polri di daerah ini yang terus memberikan dukungan terhadap program vaksinasi COVID-19," kata Bupati Jabes Gaghana di Tahuna, Sabtu.

Menurut Bupati, dukungan TNI dan Polri dalam kegiatan vaksinasi sangat dibutuhkan oleh pemerintah kabupaten untuk menjangkau semua lapisan masyarakat.

"Vaksin sangat penting untuk membuat kekebalan tubuh sehingga harus didukung oleh semua pihak termasuk masyarakat guna mengejar target yang sudah ditetapkan," kata Bupati.

Pemerintah di semua tingkatan kata Bupati sudah sering menyampaikan penjelasan kepada masyarakat, bahwa vaksin itu aman dan halal serta penting untuk semua orang. "Kalau tidak divaksin, gampang tertular virus, gampang sakit dan sakitnya berat sehingga berdampak tertular bagi orang lain," katanya.

Bupati mengimbau apabila ada keluarga yang masih enggan untuk divaksin, mohon berikan pemahaman bahwa tidak ada pemerintah yang mau mencelakakan rakyatnya dengan vaksinasi.

"Mari kita berikan pencerahan kepada masyarakat bahwa pemerintah ini punya tanggung jawab terhadap masyarakat sehingga diberikan vaksinasi secara gratis," kata Gaghana.

Pemerintah Sangihe kata Bupati, telah menetapkan target sebanyak 113.631 orang warga masyarakat untuk di vaksin.

"Kalau sudah mencapai 80 persen lebih yang divaksin dari target 113.631 orang, tentu ada kelonggaran terhadap pembatasan-pembatasan pergerakan masyarakat," tandas Bupati.

Pewarta : Jerusalem Mendalora
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024