Sangihe, Sulut. (ANTARA) - Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kepulauan Sangihe Sulawesi Utara Djoli Mandak mengatakan 434 pelamar Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) formasi guru mengikuti ujian kompetensi bertempat di gedung SMK Negeri 1 Tahuna.

"Ujian kompetensi bagi pelamar PPPK guru, dilaksanakan selama empat hari mulai Senin (13/9) sampai dengan Kamis (16/9) di gedung SMK Negeri 1 Tahuna," katanya di Tahuna, Selasa.

Dia mengatakan ujian kompetensi juga akan dilaksanakan pada Sabtu (18/9) bagi peserta yang tidak dapat hadir saat pelaksanaan ujian pada 13-16 September 2021.

"Bagi peserta yang tidak dapat hadir dalam pelaksanaan ujian hari Senin (13/9) sampai Kamis (16/9) diberikan kesempatan untuk mengikuti ujian kompetensi pada hari Sabtu (18/9)," kata dia.

Semua peserta ujian, kata dia, wajib memiliki hasil pemeriksaan tes cepat antigen.

"Pemerintah Kabupaten Sangihe melalui Dinas Kesehatan telah memfasilitasi pemeriksaan 'rapid' (tes cepat) antigen secara gratis bagi semua pelamar PPPK," kata dia.

Pemeriksaan secara tes cepat antigen bertempat di kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Sangihe.

"Kami melayani pemeriksaan 'rapid test' antigen secara gratis bagi pelamar PPPK sejak hari Minggu (12/9) sampai dengan hari Rabu (15/9)," kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kepulauan Sangihe Jopy Thungari.

Jumlah peserta yang dites disesuaikan dengan data yang disampaikan Dinas Pendidikan Kabupaten Sangihe.

"Sebanyak 434 orang pelamar PPPK guru, akan kami layani pemeriksaan 'rapid test' antigen secara gratis," kata dia.

Pewarta : Jerusalem Mendalora
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024