Manado (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot) Bitung melakukan pemantauan vaksinasi COVID-19 di Pulau Lembeh, Kota Bitung, Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
"Kami meninjau langsung vaksinasi COVID-19 di Kelurahan Batulubang Kecamatan Lembeh Selatan," kata Wali Kota Bitung Maurits Mantiri, di Bitung, Rabu.
Dia mengatakan vaksinasi ini digelar di Tugu Trikora dan Lantamal VIII Manado sebagai penyelenggara vaksinasi dosis kedua bagi masyarakat umum.
Dalam peninjauan tersebut, Maurits-Hengky disambut Danlantamal VIII Manado, Brigjen TNI (Mar) I Wayan Ariwijaya.
Dari informasi, vaksin Sinovac yang disediakan Lantamal VIII Manado sebanyak 500 vaksin untuk masyarakat.
Pemkot Bitung mengapresiasi Lantamal VIII Manado yang telah membantu program vaksinasi lewat kegiatan serbuan vaksinasi dosis kedua.
Dia menjelaskan serbuan vaksinasi Lantamal VIII Manado sangat membantu dalam mensukseskan program vaksinasi terhadap masyarakat umum.
“Atas nama masyarakat Kota Bitung kami menyampaikan terimakasih kepada Danlantamal VIII dan jajarannya yang telah bersama-sama melindungi rakyat Kota Bitung lewat vaksinasi,” kata Maurits.
Harapannya, kata Wali Kota, instansi yang lain juga mengikuti jejak Lantamal VIII Manado menggelar vaksinasi bagi masyarakat umum di Kota Bitung.
“Mari kita bergotongroyong mengendalikan penyebaran COVID-19, salah satunya lewat vaksinasi,” katanya.