Manado (ANTARA) - Kapolda Sulawesi Utara (Sulut) Irjen Pol Nana Sudjana menyerahkan bantuan obat-obatan dan alat pelindung diri dari penularan COVID-19 kepada personel kepolisian setempat, di Manado, Selasa.

Bantuan obat-obatan diserahkan secara simbolis oleh Kapolda Irjen Pol Nana Sudjana dan Wakapolda Brigjen Pol Rudi Darmoko kepada perwakilan pejabat utama, perwira menengah, bintara, serta PNS Polda Sulut.

Bantuan berupa APD diserahkan kepada Kapolresta Manado, Kapolres Minahasa Utara, Kapolres Bitung, dan Kapolres Minahasa.

Ia mengatakan pemberian bantuan ini wujud kepedulian internal, mengingat cukup banyak personel Polda Sulut dan jajaran yang terpapar COVID-19.

“Sehingga kami perlu memberikan perhatian khusus terhadap personel Polda Sulut dan jajaran, dengan memberikan obat-obatan dan multivitamin untuk mencegah COVID-19, sekaligus untuk menjaga stamina,” katanya.

Ia menambahkan pemberian bantuan APD bagi personel polresta dan polres jajaran ini terkait dengna meningkatnya perkembangan virus corona yang cukup signifikan.

“APD yang diberikan nantinya bisa digunakan oleh para personel saat bertugas di lapangan, terutama dalam penanganan COVID-19 di tengah masyarakat,” katanya.

Ia juga mengatakan bahwa Polda Sulut dan jajaran terus bersinergi dengan TNI, pemerintah daerah serta seluruh pemangku kepentingan terkait dengan upaya menekan laju penyebaran COVID-19, di antaranya melalui sosialisasi, imbauan, patroli, dan operasi yustisi protokol kesehatan, maupun terlibat dalam pelaksanaan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

Seluruh upaya-upaya tersebut, kata dia, harus juga didukung penuh masyarakat dengan tetap mematuhi protokol kesehatan demi memutus mata rantai penyebaran COVID-19.

“Mari kita semua mencegah penyebaran COVID-19 dengan disiplin protokol kesehatan 5M yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas,” kata dia.

Pewarta : Jorie MR Darondo
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024