Manado (ANTARA) - Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) VIII Manado menggelar vaksinasi bagi anak usia sekolah 12-17 tahun, dalam program bertajuk Serbuan Vaksinasi COVID-19.

Kadispen Lantamal VIII Manado Mayor Laut (KH) Samuel Pontoh, di Manado, Jumat, mengatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka melaksanakan instruksi Kasal Laksamana TNI Yudo Margono,  untuk membantu program pemerintah dalam mempercepat pencapaian satu  juta vaksin per hari.

"Selain di desa pesisir dan pelabuhan,  vaksinasi Lantamal VIII juga dilaksanakan di Balai Kesehatan Dinas Kesehatan (Diskes) Lantamal VIII," katanya

Vaksinasi berlangsung di Diskes Lantamal VIII jalan Yos Sudarso No 1 Kairagi Weru, Paal Dua Manado, dipantau Ketua Kordinator Cabang (Korcab) VIII Daerah Jalasenastri Armada (DJA) II  Tirta I Wayan Ariwijaya bersama para pengurus.

Pada pemantauan itu, Ketua Korcab VIII turut memberikan semangat kepada anak-anak yang menerima vaksin dan menyampaikan agar anak-anak tidak takut untuk divaksin, karena semua itu merupakan langkah untuk memutus rantai penularan COVID-19.

Selain itu, juga Ketua Korcab memberikan perhatian kepada tenaga kesehatan yang bertugas dengan menyediakan dukungan makan siang agar tetap sehat dan semangat dalam melaksanakan tugasnya. 

Diskes Lantamal VIII pada kegiatan tersebut berhasil memberikan vaksin kepada 43 orang masyarakat umum, lima orang pelayan publik, satu orang transportasi publik, 14 anak-anak pelajar dan dua orang lanjut usia.
















 

Pewarta : Jorie MR Darondo
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024