Tomohon (ANTARA) - Wali Kota, Caroll. J.A. Senduk berharap kepengurusan Perbasi Tomohon, Sulawesi Utara mampu meningkatkan prestasi olahraga basket pemuda dan pelajar di daerah berpenduduk 100 ribu jiwa lebih itu.

"Pasti setiap pengurus memiliki kemampuan dan layak untuk memajukan serta meningkatkan prestasi olahraga bola basket di Kota Tomohon," ujar Wali Kota Caroll di Tomohon, Minggu. 

Dia berharap, program kerja Perbasi Tomohon ke depan dapat dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab.

"Kehadiran Perbasi di Kota Tomohon diharapkan dapat menumbuhkan kembali semangat pemuda dan pelajar di daerah ini untuk mencintai cabang olahraga basket seperti generasi-generasi   sebelumnya," ujarnya. 

Kepengurusan Perbasi Tomohon didorong segera menyiapkan program kerja dan terus bersinergi dengan seluruh program kerja kabupaten/kota dan provinsi.

"Targetnya mendulang medali emas di level nasional," ujarnya.



Ketua Perbasi Sulut Adriana Dondokambey mengatakan, olahraga basket sudah sangat populer di Indonesia, Sulut dan Kota Tomohon mulai dari sekolah dasar sampai perguruan tinggi. 

"Sebelum pandemi pertandingan selalu digemari masyarakat. Tahun ini kita akan ada iven PON 2021 dan Porprov 2021, mari kita bersatu menyukseskan iven tersebut dan kita berharap pandemi dapat segera berlalu," harapnya. 



Ketua Perbasi Tomohon Karlheinz Senduk berharap Perbasi Sulut memberikan pendampingai sehingga ke depan dapat berprestasi.

"Kota Tomohon pernah menyumbangkan emas dalam Porprov. Mudah-mudahan olahraga ini dapat dikembangkan, dan kami akan segera menyiapkan tim untuk mengikuti Porprov dengan menjaring pemain dan kami targetkan medali emas," ujarnya.***3***

Pewarta : Karel Alexander Polakitan
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024