Manado (ANTARA) - Gubernur Olly Dondokambey mengatakan operasional Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dan Rumah Sakit Mata (RSM) Manado, Sulawesi Utara, direncanakan mulai April 2021.

"Targetnya Maret, April kalau bisa sudah selesai. Sudah selesai artinya sudah bisa dioperasionalkan,” kata Olly di Manado, Kamis.

Pemprov Sulut dan kontraktor akan melakukan penandatanganan berita acara serah terima sehingga kelengkapan peralatan-peralatan medis, tempat tidur dan sarana prasarana lainnya dapat direalisasikan.

“Maret ini kita akan tanda tangan berita acara serah terima dari kontraktor bersama pemerintah,” ujarnya.

Gubernur Olly mengatakan, kesiapan operasional rumah sakit ini sementara dilakukan yang menyangkut pekerjaan STP, AC, listrik dan kelengkapan lainnya.

“Kalau dia sudah memenuhi syarat artinya pekerjaannya sudah mencapai seratus persen,” ucapnya.

Olly menambahkan RSUD dan RSM akan diresmikan jika benar-benar sudah bisa dioperasionalkan untuk melayani masyarakat Sulut.

“Supaya kalau kita sudah resmikan jangan cuma sekadar bangunannya selesai, resmikan itu sudah bisa dioperasionalkan,” sebutnya.

Pemprov Sulut, lanjut politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan itu terus berupaya meningkatkan kwalitas layanan kesehatan bagi masyarakat.

"Ini sebagai bentuk kehadiran pemerintah di tengah-tengah masyarakat,' ujarnya.

Pewarta : Karel Alexander Polakitan
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024