Sulut, Sangihe (ANTARA) - Dinas Sosial Kabupaten Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara memperbaiki data 506 penerima Bantuan Sosial Tunai (BST) yang salah.

"Kami telah menerima data dari Kementerian Sosial, kemudian memperbaiki data 506 penerima BST yang salah itu," kata Sekretaris Dinas Sosial Kabupaten Kepulauan Sangihe Matheos Kansil di Tahuna, Rabu.

Menurut dia, data yang diperbaiki berupa nama dan nomor induk kependudukan yang tidak cocok dengan yang di KTP elektronik.

"Karena datanya tidak cocok dengan di KTP-e, sehingga 506 keluarga belum menerima BST untuk bulan Januari 2021," kata dia.

Berdasarkan koordinasi dengan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, sudah ada 423 data yang berhasil diperbaiki dan telah dikirim kembali ke Kementerian Sosial. Sedangkan yang lainnya masih sementara diverifikasi oleh dinas Dukcapil.

Dia meminta kepada 506 keluarga yang belum menerima BST bulan Januari untuk bersabar.

"Kami berharap semua data yang diperbaiki bisa rampung pada bulan Februari ini, sehingga 506 keluarga tersebut bisa kembali menerima BST," kata dia.

Pewarta : Jerusalem Mendalora
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024