Di Sleman juga sudah terbentuk Sekretariat Bersama Pencegahan, Pengawasan dan Penanganan Dana Desa. Kepala desa responnya juga positif
Sleman (ANTARA) - Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta rutin melakukan pembinaan terhadap kepala desa untuk pengelolaan aliran dana desa agar tidak terjadi penyelewengan yang menyeret perangkat desa tidak terjerat kasus hukum.

"Pembinaan yang kami lakukan kepada kepala desa juga diikuti dengan pendampingan untuk pemanfaatan dana desa," kata Sekretaris DPMD Kabupaten Sleman Budi Sutamba di Sleman, Selasa.

Baca juga: Gubernur Sumbar: Jangan ada lagi yang terjerat hukum karena dana desa
Baca juga: Mayoritas desa di Mukomuko cegah kekerdilan gunakan Dana Desa

Menurut dia, pembinaan rutin tersebut juga dilakukan kepada bendahara desa yang memegang keuangan di pemerintah desa.

"Saat ini kami juga juga terus mengawasi dengan ketat penggunaan dana desa di 86 desa yang ada di Sleman," katanya.

Ia mengatakan, adanya pengawasan ini membuat penggunaan dana desa menjadi lebih transparan.

"Di Sleman juga sudah terbentuk Sekretariat Bersama Pencegahan, Pengawasan dan Penanganan Dana Desa. Kepala desa responnya juga positif," katanya.

Budi mengatakan, tahun ini Sleman mendapatkan kucuran dana desa mencapai Rp99 miliar. Naik 20 persen dari 2018. Sehingga masing-masing desa nantinya mendapatkan Rp1 miliar.

"Pemanfaatan dana desa mayoritas masih digunakan pada sektor infrastruktur, seperti jalan desa dan lain sebagainya, tapi ke depan akan didorong untuk pemberdayaan Sumber Daya Masyarakat (SDM)," katanya.

Ia mengatakan, serapan dana desa di Sleman pada 2018 mencapai 90 persen lebih. Bahkan hampir menyentuh 100 persen.

"Tahun ini serapan kami targetkan sama dengan tahun lalu, saat ini kami baru dalam tahap pencairan tahap II," katanya.

Baca juga: Bupati Solok: wali nagari jangan sampai dihukum karena dana desa
Baca juga: Bappenas sebut "Blockchain" dapat optimalkan distribusi dana desa


 

Pewarta: Victorianus Sat Pranyoto
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2019