Jakarta, 21/9 (ANTARA News) - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) sebagai official infocom partner telah memberikan dukungan pembangunan infrastruktur jaringan infocom, guna mendukung Sidang Umum ke-35 International Council of Women (ICW) dan temu Nasional Seribu Organisasi Perempuan Indonesia  pada 11-20 September 2018 di Yogyakarta.

Dalam siaran pers yang diterima Antara Jakarta, Jumat, pembangunan infrastruktur jaringan infocom tersebut meliputi jaringan internet (Astinet), WiFi, jaringan seluler dan Kartu Prepaid Telkomsel, aplikasi PalapaOne, IndiHome, dan UseeTV 

Perhelatan tingkat internasional tersebut telah berjalan lancar dan membawa kesan berarti bagi peningkatan kesadaran kolektif di tingkat dunia atas peran perempuan di berbagai bidang.

Jaringan telekomunikasi merupakan aspek penting untuk mendukung kelancaran pelaksanaan acara.

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) sebagai official infocom partner untuk rangkaian acara ini telah memberikan dukungan pembangunan infrastruktur jaringan infocom, meliputi jaringan internet (Astinet), WiFi, jaringan seluler dan Kartu Prepaid Telkomsel, aplikasi PalapaOne, IndiHome, dan UseeTV.

Jaringan internet yang disediakan oleh Telkom merupakan jaringan high speed broadband meliputi Astinet dan WiFi yang dipasang pada seluruh area yang diistilahkan Telkom sebagai area MASIV (Media Center, Accomodation, Signage, International Airport, and Venue), dalam hal ini meliputi Airport Adisucipto Yogyakarta, venue utama Grand Inna Malioboro, Hotel Pesonna, serta lokasi-lokasi Balkondes. Terdapat sedikitnya 139 Access Point WiFi (dengan kecepatan up to 100 Mbps telah dipasang di keseluruhan lokasi acara). 

Sementara itu, pengamanan jaringan seluler di area lokasi seluruh venue dilakukan oleh Telkomsel melalui instalasi COMBAT (Compact Base Station) di 7 lokasi, peningkatan kualitas jaringan untuk 118 BTS, serta pemasangan BTS makro di 3 lokasi. Kowani yang diwakili oleh Ibu Hadriani Uli Silalahi sebagai Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri Kowani menyampaikan bahwa Kowani dan seluruh delegasi merasa beruntung mendapat dukungan konektivitas dari Telkom, sehingga komunikasi menjadi lebih lancar dan seluruh peserta merasa puas dan nyaman. 

Layanan IndiHome dan UseeTV yang disediakan pada event ini dapat dinikmati oleh partisipan melalui 20 set perangkat IndiHome yang telah dipasang baik di venue utama, Grand Inna Malioboro maupun di lokasi-lokasi Balkondes tempat partisipan menginap. UseeTV dalam hal ini juga menyediakan streaming main event serta perekaman VVIP interview yang akan ditayangkan pada channel .idKU di UseeTV.

Untuk meningkatkan experience pengunjung di 20 Balkondes, disediakan juga anjungan informasi sebagai media informasi, transaksi, promosi, internet, ticketing, juke box, fitur PPOB (Payment Point Online Bank), dan bundling akses light Astinet. Anjungan informasi ini berupa perangkat layar sentuh (touchscreen) yang dapat digunakan secara bebas oleh seluruh pengunjung Balkondes.
 
Balai ekonomi desa (Balkondes) Tuksongo yang dikembangkan oleh PT Telkom tbk

Ketua panitia event Sidang Umum ke-35 ICW dan Temu Nasional Seribu Organisasi Perempuan Indonesia yang dibentuk oleh Kementerian BUMN, Bapak Gatot Subagio, memberikan apresiasi atas dukungan Telkom melalui koneksi WiFi dengan SSID PalapaOne@wifi.id serta infrastruktur dan aplikasi lainnya.

Di semua sudut lokasi perhelatan acara, mulai dari bandara sampai Balkondes yang terjauh pun semua peserta dan panitia merasa aman dan nyaman tetap terkoneksi.

Beberapa media dan komunitas blogger juga sempat merasakan berkeliling ke Area Balkondes di Borobudur Magelang, dimana salah satu peliput dari GenPI Vega Viditama mengatakan bahwa koneksi internet dirasakan mudah, cepat, dan lancar.

Koneksi ini diharapkan dapat tetap dipertahankan meskipun sedang tidak ada acara khusus.

Sementara itu, Ang Tek Khun dari komunitas blogger Generasi Pesona Indonesia juga menyatakan kepuasannya terhadap kualitas jaringan di lokasi acara,

"Saya pemakai Telkomsel Halo. Saat di Hotel Grand Inna Malioboro maupun di Balkondes PT Telkom, saya menggunakan WiFi PalapaOne. Koneksinya sangat memudahkan tugas liputan saya, baik kirim foto maupun video pendek."
 

Pewarta: Jaka Sugiyanta
Editor: Jaka Sugiyanta
Copyright © ANTARA 2018