Jakarta (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima pengurus Komisi Nasional Anti Kekerasan Terhadap Perempuan (Komnas Perempuan) di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu.

Presiden Jokowi yang mengenakan kemeja putih lengan panjang menerima Komnas Perempuan sekitar pukul 09.15 WIB.

Turut mendampingi Presiden Jokowi adalah Mensos Khofifah Indar Parawansa, Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohana Susana Yembise dan Mensesneg Pratikno.

Sementara Komnas Perempuan dipimpin oleh Ketuanya Azriana dan lima pengurus lainnya.

Pertemuan berlangsung tertutup, awak media hanya diperkenankan mengambil gambar saat pembukaan acara tersebut.

Selain menerima Komnas Perempuan, Presiden Jokowi dijadwalkan menggelar rapat terbatas dengan topik infrastruktur transportasi di Jabodetabek pada Rabu siang.

Sementara pada Rabu sore, Presiden Jokowi dijadwalkan menghadiri peringatan tiga tahun meninggalnya Muhammad Taufiq Kiemas di kediaman Megawati Soekarnoputri, Menteng Jakarta Pusat.

Pewarta: Agus Salim
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2016