ANTARA - Peneliti dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (F-MIPA) Universitas Sumatera Utara (USU), menciptakan kalsium dari limbah organik yang bisa digunakan untuk membuat produk makanan olahan dan kosmetik. Kalsium organik yang berkhasiat untuk membuang racun di tubuh itu, dibuat dengan memanfaatkan limbah organik seperti tulang ikan, kulit kerang dan kulit udang.(Donny Aditra/Andi Bagasela/Sizuka)