Amsterdam (ANTARA) - Maskapai KLM, yang merupakan anak perusahaan dari maskapai Air France di Belanda, membatalkan enam penerbangan di bandara Schiphol Amsterdam, Rabu pagi, saat staf darat mogok kerja untuk kedua kalinya pekan ini.

Baca juga: KLM Royal Dutch Airlines pindah ke Terminal 3

Aksi tersebut dilakukan di tengah perselisihan dengan perusahaan terkait kontrak.

Baca juga: KLM tangguhkan 6 penerbangan karena abu gunung Islandia

Mogok kerja dilakukan mulai pukul 5:30 pagi waktu GMT hingga pukul 8 pagi waktu GMT dan "dapat menyebabkan gangguan", sebagaimana dikatakan KLM dalam sebuah pernyataan. Penumpang yang terdampak akan diberikan bantuan untuk melakukan pemesanan ulang.

Baca juga: KLM dikecam karena suruh ibu menutupi tubuh saat menyusui bayinya

Sumber: Reuters

Penerjemah: Aria Cindyara
Editor: Mohamad Anthoni
Copyright © ANTARA 2019