Tahuna Sulut, 18/8 (Antaranews Sulut) - Memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-73, masyarakat Kabupaten Kepulauan Sangihe Sulawesi Utara dihiburkan oleh penampilan Band "Kotak" yang dihadirkan oleh PLN.
Kehadiran Band Kotak di wilayah perbatasan dengan Filipina serangkaian dengan program BUMN Hadir untuk Negeri yang melaksanakan berbagai kegiatan di Kabupaten Sangihe.
"Konser kemerdekaan dilaksanakan untuk memberikan hiburan kepada masyarakat Indonesia yang berada di Kabupaten Sangihe sebagai salah satu wilayah Terdepan dari Indonesia," kata Syamsul Huda, Direktur Bisnis PLN Regional Sulawesi.
Ribuan masyarakat memadati lokasi konser yang dilaksanakan di kompleks Pelabuhan Tua Tahuna, Jumat malam.
Bupati Kepulauan Sangihe Jabes Ezar Gaghana memberikan apresiasi kepada PLN dan BUMN, yang sudah hadir merayakan HUT Kemerdekaan bersama pemerintah dan masyarakat di wilayah Kepulauan Sangihe.
"Kami memberikan apresiasi kepada PLN dan BUMN yang membawa Band Kotak untuk menghibur masyarakat di kota Tahuna," kata Bupati.
Dengan kehadiran rombongan PLN bersama BUMN Hadir untuk Negeri, masyarakat Kabupaten Sangihe sangat terhibur melalui konser kemerdekaan dan terbantu melalui bantuan yang diterima.
"Konser seperti ini sangat dirindukan masyarakat Kabupaten Sangihe apalagi yang hadir saat ini adalah Band yang sudah dikenal masyarakat Indonesia," kata Bupati.
Berbagai kegiatan telah dilakukan oleh PLN guna memeriahkan HUT kemerdekaan RI ke-73 yang tentunya memberi manfaat yang sangat baik bagi masyarakat.
"Marilah kita semua mendukung program PLN melistriki negeri agar semua wilayah dan rumah di kabupaten ini menikmati aliran listrik dari PLN," kata dia.
Tantri, anggota Band Kotak juga menyeruhkan kepada masyarakat Sangihe agar selair untuk melistriki Negeri dan mau berperan serta dalam pembangunan fisik serta pembangunan manusia.
"Band Kotak bisa tampil di Tahuna karena program PLN. Kami sangat senang bisa menghibur masyarakat yang ada di wilayah perbatasan ini. Marilah kita semua mendukung program-program PLN agar semua kita menjadi terang," kata dia. ***4***