Minahasa Utara, 28/9 (Antara Sulut) - Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey mengajak agar gereja mengikuti perkembangan sosial kemasyarakatan demi menunjang kemajuan daerah.
"Atas nama Gubernur Sulawesi Utara mengajak kepada hamba Tuhan, pemimpin Gereja dan Jemaat membantu pemerintah dalam pembangunan daerah, terutama berperan dalam memberikan kenyamanan serta keamanan," ujar Gubernur dalam sambutan memperingati HUT ke- 238 GMIM Imanuel Maumbi Kecamatan Kalawat, Minahasa Utara, Rabu.
Hal penting kata Dondokambey yaitu menunjang Minahasa Utara sebagai daerah wisata. Selang April kata dia, turis mancanegara yang masuk di Sulawesi Utara mencapai 22300 sejak Juli 2016. Pemerintah menargetkan kunjungan wisata mencapai 30 ribu turis sampai desember 2016.
"Salah satunya melakukan giat memajukan pariwisata Sulawesi Utara lebih khusus Minahasa Utara," katanya mengajak.
Sulawesi Utara kata Gubernur, menjadi pusat kedatangan turis mancanegara, salah satu daerah tujuan wisata ada di Minahasa Utara yaitu di wilayah Likupang. Meski pusatnya di Likupang kata Gubernur, namun dampak positifnya akan dirasakan masyarakat Minahasa Utara itu sendiri.
"Dari sisi itulah peran gereja sangat dibutuhkan, bahkan gereja diajak selalu mengikuti setiap perkembangan yang terjadi," ujarnya.
Kesempatan itu Bupati Minahasa Utara Vonnie A Panambunan hadir mendampingi Gubernur sekaligus membawakan pujian.
Hadir pula Wakil Bupati Minahasa Utara dan jajaran pemerintah Provinsi maupun pemerintah kabupaten.
Dalam ibadah HUT GMIM itu di pimpin Wakil Sekretaris Bid Pekerja GMIM dan Pelsus Pdt Richard Mengko MTeol yang didampingi Ketua Jemaat GMIM Imanuel Netri Sunarto STh.