Minahasa Tenggara, Sulut (ANTARA) - Seleksi CPNS 2019 di Kabupaten Minahasa Tenggara telah memasuki masa sanggah, yang telah dimulai pada Selasa (17/12) sampai Kamis (19/12), berdasarkan jadwal dari panitia seleksi.

Sekretaris Daerah Minahasa Tenggara Robby Ngongoloy mengatakan, bagi para pelamar yang Tidak Memenuhi Syarat (TMS) dan akan mengisi form sanggahan dipersilahkan login ke akun masing-masing.

“Jadi masa sanggah ini hanya melalui website sscndata.bkn.co.id dengan menggunakan akun sendiri. Jadi panitia tidak akan menerima sanggahan di Kantor Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM),” ungkap Robby Ngongoloy yang juga Ketua Panitia Pelaksana Penerimaan CPNS Minahasa Tenggara 2019.

Ia menjelaskan, pelamar yang masuk kategori TMS dipersilahkan menggunakan masa sanggah ini jika memang dirasa ada kesalahan verifikasi berkas oleh panitia.

“Ini hal yang penting yang harus diketahui, dalam masa sanggah tidak ada perbaikan berkas atau melengkapi berkas, melainkan hanya memberikan sanggahan jika ada kesalahan panitia dalam lakukan verifikasi berkas,” jelasnya. 

Selanjutnya sekitar 260 pelamar CPNS Minahasa Tenggara 2019 harus gigit jari dan gagal masuk dalam tahapan seleksi kompetensi. 

Hasilnya, sebanyak 1.728 pelamar dinyatakan Memenuhi Syarat (MS) untuk kemudian mengikuti tahapan seleksi kompetensi. 

"Masyarakat juga dipersilahkan untuk menanggapi pengumuman seleksi berkas dimaksud," tandasnya.***2***
 

Pewarta : Arthur Ignasius Karinda
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024