Manado (ANTARA) - DPRD Manado mengajak seluruh warga kota untuk mendoakan dan mendukung kelancaran pelaksanaan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI, pada 20 Oktober nanti. 

"Empat hari lagi pelantikan kepala negara dan wakilnya, kami mengajak seluruh warga Manado untuk berdoa agar acara penting kenegaraan ini bisa lancar dan aman," kata Ketua Komisi III DPRD Manado, Ronny Makawata, SE. 

Dia mengatakan, sebagai wakil rakyat sekaligus anggota FPDIP Manado, saya mengajak seluruh warga Manado berdoa supaya suasana tetap aman dan terkendali, jangan sampai ada halangan saat acara puncak. 

Roma sapaan akrabnya mengajak warga Manado dari berbagai latar belakang agama, suku dan bahasa untuk bersama juga menjaga keamanan dan kenyamanan suasana kota, agar tidak memecah perhatian aparat ke daerah. 
  Legislator Nanses Rakian, SH. (jo) (1) Hal senada disampaikan Legislator Nases Rakian, SH, yang mengatakan, dengan menjaga keamanan bersama, katanya, sudah turut mendukung keamanan dan kenyamanan untuk pelaksanaan acara tersebut, secara tidak langsung. 

"Kalau bisa kita yang punya saudara di luar seperti di Jakarta, ayo diajak untuk bersama menjaga keamanan sehingga acara tersebut lancar, karena pelantikan nanti menentukan nasib bangsa lima tahun kedepan," kata Cie Nan, sapaan akrabnya. 

Dia mengingatkan, bahwa kesuksesan pelaksanaan pelantikan itu nantinya akan menjadi suksesnya semua bangsa Indonesia, sebab harapan bangsa dan negara diletakan di pundak Presiden dan Wakil Presiden nanti. 

"Kemana arah bangsa ini dan bagaimana kedepannya semuanya terletak di tangan pemimpin bangsa, jadi mari kita doakan, agar tidak ada halangan, gangguan, hambatan atau apapun namanya itu, sehingga semuanya aman dan damai dan Indonesia makin hebat kedepannya," kata Cie Nan. ***
 

Pewarta : Joyce Hestyawatie B
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024