Minahasa Tenggara, Sulut (ANTARA) - Ketua TP-PKK Kabupaten Minahasa Tenggara Djein Leonora Rende (DLR), bersama sejumlah pengurus ikut mempromosikan sejumlah potensi daerah pada ajang pameran Hari Kesatuan Gerak (HKG) Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Nasional ke-47 tahun, di Kota Padang, Sumatera Barat.
"Pada ajang ini kami berkesempatan mempromosikan potensi Minahasa Tenggara ke daerah-daerah lain yang ikut pada ajang ini," kata Rende.
Ia juga emberikan apresiasi pelaksanaan kegiatan tersebut, karena memacu semangat, dan kreativitas kader-kader dalam menjalankan sepuluh program pokok PKK, khususnya yang berada di Mitra.
"Dengan pesona sepuluh program pokok, dari kegiatan ini akan kami sampaikan kepada para kader sampai ke tingkat desa," ujarnya.
Ia juga mengatakan, PKK Mitra akan terus berkomitmen bersama pemerintah daerah meningkatkan kesejatraan masyarakat, dalam pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga.
“Jadi PKK Kabupaten Mitra akan terus bersama-sama dengan pemerintah daerah untuk melakukan upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat. Dimulai dari peningkatan pendapatan keluarga sebagai unit terkecil hingga lingkup masyarakat secara umum," jelasnya.
Dilanjutkannya, kegiatan ini juga PKK Mitra telah memperkenalkan produk unggulan hasil pembinaan dan pendampingan PKK Kabupaten Mitra , serta produk unggulan lainnya yang ada di Minahasa Tenggara.
“PKK Mitra telah mempromosikan produk unggulan hasil pembinaan dan pendampingan PKK Kabupaten,“ tandas Istri Bupati Mitra James Sumendap.
Pada kesempatan tersebut, Ketua TP-PKK Djein Leonora Rende bersama pengurus PKK Kabupaten mendampingi Ketua TP-PKK Provinsi Ibu Rita Tamuntuan serta Wakil Ketua TP-PKK dr Devie Tanos mengunjungi stand pameran.
 

Pewarta : Arthur Ignasius Karinda
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024