Minahasa Tenggara, Sulut (ANTARA) - Wakil Bupati (Wabup) Joke Legi menjadi viral di media sosial (Medsos) Facebook, khususnya di grup Kerukunan Kawanua Minahasa Tenggara, setelah adanya unggahan foto dari akun bernama Winny Margareth Legi yang menampakkan orang nomor dua di Pemkab Minahasa Tenggara sedang mendorong mobil.

"Wakil Bupati Mitra Drs. Jesaja Jocke Oscar Legi Yoke Legi terlihat membantu mendorong mobil warga yang mogok di jalan. Sifat suka menolong orang yang tetap terbawa meskipun sudah punya jabatan tinggi di daerah. Proud of you," tulis Winny dalam keterangan fotonya.

Pada foto tersebut, Wabup Legi yang menggunakan kaos putih, dengan celana pendek, dan sandal jepit nampak mendorong kendaraan bersama dengan beberapa orang lainnya.

Dari unggahan tersebut ditanggapi para warganet dengan komentar memuji aksi dari pasangan kepala daerah dari Bupati James Sumendap ini.
"Memang tetap seperti dulu, sifat pak Wabup tidak pernah berubah tetap welcome dgn siapa pun. proud," tulis akun Rinny Oroh dalam kolom komentar.
Foto ini juga telah mendapatkan hampir seribuan tanggapan dari anggota grup, dengan puluhan komentar sejak diunggah sekira pada pukul 13:00, Jumat (7/6), sayangnya tidak ada keterangan di mana lokasi Wabup Legi mendorong kendaraan tersebut.

Nama Bupati James Sumendap juga sering menjadi viral di Medsos karena aksinya yang sering membantu para pengguna jalan saat mengalami masalah atau kecelakaan, termasuk pernah memberi tumpangan ke sejumlah petani di kendaraan dinasnya.

Pewarta : Arthur Ignasius Karinda
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024