Manado (ANTARA) - Penyerang Liverpool Mohamed Salah dan Divock Origi  mencetak masing-masing dua gol untuk membawa Liverpool 2-0 atas Tottenham Hotspur dalam laga  final Liga Champions di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, Spanyol, Minggu dini hari WIB.

Salah mencetak gol dari titik putih di awal laga untuk membawa timnya unggul 1-0 atas Tottenham Hotspur sementarar Divock Origi mencetak gol kedua pada menit ke-87 melalui tembakan keras dari dalam kotak pinalti .

Laga belum genap berjalan satu menit ketika Sadio Mane menerima bola di dalam kotak penalti. Mane berusaha melepaskan umpan silang namun bola mengenai tangan Moussa Sissoko dan wasit Damir Skomina segera menunjuk titik putih.

Salah yang menjadi algojo dengan dingin mengeksekusi penalti untuk membawa Liverpool unggul 1-0.

Usai tertinggal cepat, Tottenham lebih banyak memiliki penguasaan bola sepanjang babak pertama, namun tak banyak menciptakan peluang.

Sebaliknya dua bek Liverpool, Trent Alexander-Arnold dan Andy Robertson berusaha melepaskan tendangan spekulasi di tengah pertahanan Tottenham yang perlahan kian rapat. Namun tembakan Alexander-Arnold melenceng tipis dari sasaran pada menit ke-16 dan tendangan keras Robertson berhasil ditepis kiper Hugo Lloris pada menit ke-37.

Tottenham sempat dilanda kekhawatiran ketika Jan Vertonghen merunduk kesakitan di dalam kotak penalti memegangi lengan kirinya, namun ia masih mampu melanjutkan pertandingan, dan di bangku cadangan masih ada Eric Dier maupun Davinson Sanchez jika pelatih Mauricio Pochettino membutuhkan pengganti.

Skor 1-0 untuk keunggulan Liverpool bertahan hingga turun minum, dan Pochettino mungkin perlu memasukkan Lucas Moura untuk mengubah kreasi lini serang mereka.

Di babak kedua permainan kedua tim terjadi serangan silih berganti, dan Liverpool unggul 2-0 setelah Divock Origi yang masuk sebagai pemain pengganti mencetak gol yang tak mampu dijangkau penjaga gawang Tottenham.
Ini merupakan prestasi keenam Liverpool menjuarai Liga Champions.

Susunan pemain:

Tottenham Hotspur (4-2-3-1): Hugo Lloris; Kieran Trippier, Toby Alderweireld, Jan Vertonghen, Danny Rose; Moussa Sissoko, Harry Winks; Bamidele Alli, Christian Eriksen, Son Heung-min; Harry Kane
Pelatih: Mauricio Pochettino

Liverpool (4-3-3): Alisson; Trent Alexander-Arnold, Joel Matip, Virgil van Dijk, Andy Robertson; Jordan Henderson, Fabinho, Georginio Wijnaldum; Mohamed Salah, Roberto Firmino, Sadio Mane
Pelatih: Juergen Klopp

Pewarta : Guido Merung
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024