Tahuna, Sulut (ANTARA) - Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kepulauan Sangihe efry Tilaar mengatakan, di saat Lebaran ada beberapa lokasi wisata di daerah itu yang siap dikunjungi.

"Di Sangihe ada beberapa lokasi wisata yang siap dikunjungi saat Lebaran nanti," kata Jefry Tilaar di Tahuna, Ibu Kota Kabupaten Sangihe, Sulawesi Utara, Sabtu.

Menurut dia, lokasi wisata yang menjadi favorit masyarakat saat liburan ada di wilayah Kecamatan Tabukan Tengah, Tabukan Utara serta Tahuna Barat dan Tahuna.

"Lokasi wisata yang sering dikunjungi adalah Pantai Pananuareng Tabukan Tengah, wisata Pusunge dan Lose Tabukan Utara serta pantai wisata Kolongan di Tahuna Barat," kata dia.

Lokasi- lokasi wisata ini, kata dia, setiap hari libur selalu dipadati masyarakat untuk berwisata, baik perorangan dan keluarga maupun berkelompok.

Dia mengatakan, ada lokasi wisata yang harus dihubungi sejak awal apabila hendak dikunjungi secara berkelompok pada hari raya.

"Khusus untuk lokasi pantai Kolongan Beha, harus di booking sebelum hari libur sebab nanti tidak mendapat tempat," kata dia.

Selain empat lokasi tersebut, ada juga lokasi wisata favorit lainnya di waktu sore sampai malam hari yang ada di pusat kota Tahuna.

"Kompleks Pelabuhan Lama pusat kota Tahuna juga menjadi salah satu lokasi wisata favorit masyarakat di waktu sore sampai malam hari," kata dia. 

Pewarta : Jerusalem Mendalora
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024