Minahasa Tenggara, (Antaranews Sulut) - Djein Leonora Rende (DLR) berada di atas angin menjelang pemilihan umum (Pemilu) 17 April mendatang khususnya di Desa Morea, Morea Satu.

    Dukungan bagi DLR, yang menjadi andalan PDI-P ke DPRD Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) dari daerah pemilihan Minahasa Tenggara dan Minahasa Selatan dinyatakan warga dengan membentangkan kertas karton bertuliskan, 'Morea Cuman DLR', dan 'DLR Cerdas Bersahaja Selalu Dihati'.

    “Kami warga Morea dan Morea Satu siap mendukung DLR menjadi anggota DPRD Sulut,” kata Regen Yusuf Pantow  koordinator pendukung DLR.

     Ia meyakini, DLR akan membawa dan memperjuangkan aspirasi masyarakat Minahasa Tenggara terutama di dua desa tersebut.

    Dia mengakui, saat ini elektabilitas DLR semakin meningkat, tak lepas dari blusukan ke masyarakat yang terus digencarkan. 

      Sementara itu, Djein Leonora Rende (DLR), menyampaikan terima kasih atas dukungan yang luar biasa dari seluruh warga di Moreah Raya.

   ”Saya berikan apresiasi atas dukungannya warga Morea yang telah menyatakan dukungan selama ini. Mari bersama-sama saya ajak untuk sukses pembangunan di daerah, dan sukseskan pelaksanaan Pemilu," katanya.***2***

Pewarta : Arthur Ignasius Karinda

Copyright © ANTARA 2024