Manado, (Antaranews Sulut) - Kepala Bank Indonesia (BI) Perwakilan Sulawesi Utara (Sulut) Soekowardojo mengatakan kegiatan Manado Fiesta 2018 mampu mendorong pertumbuhan ekonomi daerah tersebut.

"Kegiatan seperti Manado Fiesta dan lainnya di beberapa kabupaten dan kota di Sulut, otomatis akan memberi dampak pada perekonomian daerah," kata Soekowardojo di Manado, Jumat.

Soekowardojo mengatakan Manado Fiesta sangat baik untuk menarik wisatawan baik nusantara maupun mancanegara dan akan menciptakan efek positif bagi pertumbuhan ekonomi.

Dia berharap mudah-mudahan dampak positif ini memicu kota/kabupaten lain menyelenggarakan kegiatan yang sama untuk daerahnya.

"Tinggal kita atur saja, kalau ada 15 kab/kota di Sulut, jadi bisa dilakukan setiap bulannya dan sekali atraksi besar. Semua ini akan mendorong ekonomi, baik pariwisata mupun turunannya," katanya.

Ia mengatakan semua kegiatan yang menarik kunjungan wisatawan ke suatu daerah pasti akan memberikan dampak pada pertumbuhan ekonomi.
  MANADO FIESTA 2018 Parade kendaraan hias melintas pada pembukaan Manado Fiesta 2018 di Kawasan Megamas, Manado, Sulawesi Utara, Jumat (31/8). Beragam atraksi kesenian, kirab budaya, pawai perahu dan kendaraan hias ditampilkan pada kegiatan tahunan bertaraf internasional tersebut, yang bertujuan menunjang pariwisata kota Manado dan Sulawesi Utara. ANTARA FOTO/Adwit B Pramono/18. (ANTARA FOTO/ADWIT B PRAMONO)
Gubernur Sulut Olly Dondokambey mengatakan, pertumbuhan ekonomi Sulut selang tiga tahun terakhir dengan kecenderungan pertumbuhan positif.

"Selama tahun 2015 sampai tahun 2017, kata dia, pertumbuhan ekonomi Sulut selalu berada pada angka di atas 6,0 persen atau lebih tinggi dari pertumbuhan ekonomi nasional hanya 5,0 persen," kata Olly.

Pelaksanaan acara bertaraf internasional "Manado Fiesta (MF) 2018", 31 Agustus sampai 9 September 2018, bertemakan Manado toleran dan rukun.

Wali Kota Manado, Vicky Lumentut mengatakan, pelaksanaan MF 2018 memang berbeda dari tahun sebelumnya, karena ada sejumlah atraksi yang akan dilakukan melibatkan TNI AU dan AL, perbankan dan semua instansi yang ada di Sulut, tetapi kerukunan dan toleransi tetap menjadi tema besar kegiatan Manado Fiesta 2018 ini.



(T.KR-NCY/B/G004/G004) 31-08-2018 18:33:18

Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Nancy Lynda Tigauw
Copyright © ANTARA 2024