Tahuna, (Antaranews Sulut) - Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara dari partai Golkar, Meyva Salindeho Lintang mengapresiasi program Medaseng yang dilaksanakan Tpemerintah Kabupaten Kepulauan Sangihe.

"Kami sangat mengapresiasi program Medaseng yang dilaksanakan pemerintah Kabupaten Kepulauan Sangihe," ungkap Meyva Salindeho Lintang di Tahuna, Sabtu.

Menurut dia, Medaseng merupakan suatu terobosan baru yang dilakukan pemerintahan Bupati Jabes Gaghana bersama Wakil Bupati Helmud Hontong guna mendekatkan pelayanan kepada masyarakat.

"Semua warga masyarakat yang ada di Kepulauan Sangihe harus mendukung program Medaseng ini guna kemajuan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat," kata dia.

Di wilayah Provinsi Sulawesi Utara atau mungkin di seluruh Indonesia, kata Meyva, ?hanya di Sangihe ada program pemerintah daerah seperti Medaseng.

"Sebagai wakil rakyat yang ada di Provinsi Sulawesi Utara, kami menyampaikan terima kasih kepada pemerintah Kabupaten Sangihe yang melakukan program Medaseng," kata dia.

Medaseng diambil dari bahasa Sangihe yang berarti menginap beberapa hari di suatu tempat untuk bekerja.

Melalui program ini kata dia, pelayanan kepada masyarakat yang biasanya dilakukan di pusat pemerintahan kabupaten, selama kegiatan Medaseng, dipindahkan ke wilayah kecamatan dan kampung.

"Selain mendekatkan pelayanan, masyarakat juga dengan bebas dapat menyampaikan permasalahan pelayanan yang langsung diselesaikan oleh instansi terkait," kata dia.

Dia berharap, pemerintah Kabupaten Sangihe terus berinovasi guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat yang ada di wilayah perbatasan? Indonesia dengan Filipina ini.

"Kami berharap pemerintah Kabupaten Sangihe terus berinovasi meningkatkan pelayanan demi kesejahteraan masyarakat dan pembangunan yang ada di wilayah perbatasan," kata dia.  (KR-JRL).

(T.KR-JRL/C/B013/B/B013) 25-08-2018 13:13:38

Pewarta : Jerusalem Mendalora

Copyright © ANTARA 2024