Tondano (AntaraSulut) - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Meidy Tinangon meresmikan ruang media center ditandai dengan pengguntingan pita, Minggu (10/9).

Pada kesempatan tersebut, Tinangon mengatakan guna meningkatkan kualitas kehumasan, sosialisasi dan informasi publik serta untuk mewujudkan transparansi dalam tahapan Pilkada Minahasa, maka dibuatlah tim Media Center.

"Jelas kehadiran pers dan Media Center ini sangat membantu kami, karena semua hal yang berkaitan dengan Pilkada Minahasa harus benar-benar sampai pada lapisan masyarakat, apalagi berkaitan dengan sosialisasi," ungkapnya.

Ia berharap dengan hadirnya tim Media Center akan menjadi supporting system dalam mewujudkan Pilkada yang kredibel dan aman, serta menjadi wadah persemaian demokrasi di Minahasa.

"Kita berharap setiap hari akan ada berita atau pemberitaan tentang kegiatan atau hal-hal yang perlu diketahui publik, sehingga publik akan terpuaskan kebutuhan informasinya. Dengan demikian Pilkada Minahasa makin dekat di hati masyarakat. No days without news (tiada hari tanpa berita)," tutup Tinangon.

Pewarta : Martsindy Rasuh
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024