Tomohon, (AntaraSulut) - Wakil Wali Kota Tomohon, Sulawesi Utara Syerly A Sompotan mengatakan berkurban bagi kaum muslimin tidak lain semata-mata salah satu bentuk rasa saling berbagi, peduli dan kecintaan tinggi terhadap masyarakat kurang mampu.

"Hal penting yang bisa kita ambil dari ibadah berkurban adalah manfaat dan peran sosial yang akan muncul di tengah masyarakat," kata Wawali Syerly di Tomohon, Jumat.

Pada perayaan Idul Adha 1438 Hijriah, Wawali Syerly menyambangi Masjid Nurul Iman dan Masjid Al-Mujahidin Kota Tomohon.

Menurut dia, berhaji dan berkurban merupakan perintah Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa yang ditujukan kepada umat Islam yang mampu melaksanakannya.

"Mampu secara ekonomi dan juga memiliki niat yang kuat untuk melaksanakan," ujarnya.

Pemerintah Kota Tomohon memberikan sumbangan hewan kurban berupa dua ekor sapi masing-masing untuk Mesjid Nurul Iman Mesjid Al-Mujahidin.

Tidak hanya itu, Polres Tomohon juga ikut memberikan sumbangan hewan kurban dua ekor sapi dan dua ekor kambing, di mana satu ekor kambing untuk Masjid Nurul Iman, serta serta dua ekor sapi dan satu ekor kambing untuk Masjid Al-Mujahidin yang diserahkan langsung oleh Kapolres Tomohon AKBP I Ketus Agus Kusmayadi SIK dan Wakapolres Tomohon Kompol Dewa Made Palguna SH SIK.

***4***

(T.K011/C/C004/C004) 01-09-2017 23:16:49

Pewarta : Karel A Polakitan
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024