Minahasa, 21/8 (Antara) - Kelompok lanjut usia di Desa Wasian Kabupaten Minahasa Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) turut memeriahkan HUT RI ke-72.

"Masih dalam suasana HUT RI ke 72, Pemerintah Desa Wasian menggelar berbagai kegiatan berbagai perlombaan, dan juga melibatkan lanjut usia," kata Kepala Desa Wasian Marlein Komaling Lalamentik di Minahasa, Senin.

Dia mengatakan bukan hanya orang muda saja yang ambil bagian dalam perayaan HUT RI, tapi juga usia lanjut.

"Kelompok usia lanjut di desa Wasian masih bisa dikatakan produktif karena masih memiliki usaha atau bisnis dan berkebun," katanya.

Sehingga, kata Marlein, usia lanjut di Desa Wasian masih cukuip kuat itu dalam berbagai perlombaan, baik lari kelereng, lari karung, lomba makan kerupuk dan sebagainya.

"Kami memilih perlombaan yang mengangkat kearifan lokal daerah setempat," katanya.

Ke depan, katanya, pihaknya akan memberdayakan semua manusia lanjut usia di desa tersebut, agar tetap produktif.

"Karena usia lanjut sangat rentan dengan berbagai penyakit, sehingga harus banyak bergerak dan beraktivitas," katanya.

Apalagi, katanya, sebagian besar lanjut usia di desa ini merupakan pensiunan aparatus sipil negara, sehingga perlu terus diasah agar mampu memberikan dampak positif bagi anak muda yang malas bekerja.***4***


(T.KR-FML/B/G004/G004) 21-08-2017 19:43:39

Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024