Tomohon, (AntaraSulut) - Dinas Tenaga Kerja Kota Tomohon, Sulawesi Utara melatih para pencari kerja untuk menciptakan peluang usaha agar mampu menekan pengangguran.

"Kami berharap dari belasan warga yang dibekali dengan keterampilan ini mampu menggerakkan industri rumah tangga. Mereka juga diharapkan dapat membuka lapangan kerja bagi pencari kerja lainnya," kata Sekretaris Daerah Kota Tomohon Harold Lolowang, di Tomohon, Rabu.

Peningkatan kapasitas pencari kerja menjadi tenaga terampil dapat dilakukan melalui pelatihan seperti yang dilakukan saat ini, katanya.

"Pelatihan keterampilan ini kiranya dapat menunjang penempatan tenaga kerja dan perluasan lapangan pekerjaan karena sasaran yang hendak dicapai adalah bagaimana ke depan dapat menciptakan lapangan kerja produktif yang sebesar-besarnya," ujarnya pula.

Bila hal itu sukses dilakukan, kata dia lagi, secara perlahan angka penganguran semakin ditekan sekaligus juga mempersiapkan tenaga kerja mengembangkan kompetensinya di dalam dan luar negeri.

Dia mengharapkan, Dinas Tenaga Kerja setempat lebih proaktif menyampaikan peluang-peluang kerja kepada masyarakat yang belum terserap lapangan pekerjaan.

Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Tomohon Jeane A Bolang SH MH menjelaskan tujuan dilaksanakan pelatihan keterampilan bagi pencari kerja adalah untuk menciptakan tenaga kerja terampil dan produktif.

"Pelatihan seperti ini juga untuk menyediakan tenaga kerja siap pakai baik untuk dunia usaha atau pun mandiri," ujarnya pula.

Usai pelatihan, pemerintah kota setempat menyerahkan bantuan sarana usaha kepada belasan peserta pelatihan.***4***



Budisantoso Budiman



(T.K011/C/B014/B014) 26-07-2017 09:25:36

Pewarta : Karel A Polakitan
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024