Manado, (Antarasulut) - Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kota Manado, Sulawesi Utara, membuat sejumlah taman bunga vertikal dan taman gantung untuk mempercantik kota tersebut.

"Sudah ada empat taman vertikal kami buat serta beberapa taman gantung untuk membuat indah Manado karena merupakan pintu masuk ke Sulawesi Utara," kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Manado Hanny Waworuntu di Manado, Rabu.

Waworuntu mengatakan taman vertikal yang dibuat berada di simpang tiga Tikala Ares, kemudian simpang tiga Bumi Beringin, simpang jalan Rike dan Wanea samping patung Sam Ratulangi.

Dia mengatakan taman gantung yang sudah dibuat adalah di lapangan Tikala, tugu lilin dan lokasi-lokasi tertentu yang bekerja sama dengan kecamatan maupun kelurahan di Kota Manado, untuk membuat Manado selalu tampak indah.

Menurut Waworuntu, anggaran untuk pembuatan taman vertikal tersebut, berasal dari APBD Manado 2017, untuk menyiasati kawasan-kawasan sempit supaya tetap memiliki taman yang indah meskipun ruangannya terbatas.

Menurut Waworuntu, untuk membuat taman vertikal tetap indah tidak mati, pihaknya melakukan sejumlah trik agar tanaman yang ditanam jauh dari tanah dan menempel di dinding tetap segar dan tidak mati.

"Kami memiliki cara dan alat yang dapat digunakan untuk membuat bunga-bunga tetap hidup dan cantik, dan teknologi itu yang kami gunakan untuk mempertahankan kehidupan bunga-bunga di taman berdiri tersebut," katanya.

Dia mengatakan, kedepan akan membuat taman gantung di lapangan Tikala menjadi makin cantik, dan serta menambah jumlah taman-taman vertikal sehingga akan membuat Manado makin dikagumi para wisatawan yang datang. ***1***





(T.KR-JHB/B/N002/N002) 08-03-2017 20:04:01

Pewarta : Joyce Bukarakombang
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024