Manado, 20/2 (Antara) - Lippo Grup menyerahkan bantuan kepada korban bencana alam di Kota Bitung Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).

"Bantuan ini diharapkan dapat membantu dan meringan beban korban bencana banjir bandang di Kota Bitung," kata Store Manager Hypermart Kairagi Manado (Lippo Group) Pantun Tambunan di Manado, Senin.

Dia mengatakan bantuan yang diserahkan berupa bahan makanan untuk masyarakat korban banjir.

Dan juga, katanya, perlengkapan tidur seperti selimut dan peralatan mandi seperti handuk, pasta gigi, sikat gigi, sabun.

"Memang bantuan ini mungkin tidak seberapa, namun diharapkan membantu mereka yang terkena bemcana alam," jelasnya.

Store Manager Hypermart Mantos Manado Erlyda Lingga mengatakan bantuan tersebut diserahkan langsung kepada kepada Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Bitung Franky Lady dan Kepala Markas PMI Kota Bitung Jefferson Sumampouw, di Kantor Walikota Bitung Jl Sam Ratulangi 45 Kota Bitung Sulut.

Bencana banjir bandang dan tanah longsor menghantam empat kecamatan di Kota Bitung, Sulawesi Utara,(12/2) Minggu.

"Empat kecamatan yang terdampak bencana banjir tersebut adalah Aertembaga, Maesa, Lembeh Selatan dan Lembeh Utara," kata Wali Kota Bitung, Maxmiliaan Jonas Lomban.

Dia mengatakan akibat bencana banjir tersebut ratusan penduduk harus mengungsi san diminta menetap di lokasi aman sampai keadaan kembali normal agar tidak menjadi korban.

Menurjut Lomban, meskipun tidak ada korban jiwa, tetapi ada enam warga yang tertimbun namun berhasil diselamatkan dan dibawa ke rumah sakit.

Lomban mengatakan pemerintah kota Bitung, dibantu TNI dan Polri, langsung melakukan tindakan cepat untuk menangani para korban sekaligus melakukan tindakan di tempat untuk mempercepat akses ke lokasi bencana.***4***

(T.KR-NCY/B/G004/G004) 20-02-2017 16:48:07

Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024