Manado,  (AntaraSulut) - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy saat membuka Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) di Manado, Senin, mengajak siswa berperan aktif mengembangkan kebudayaan dan kesenian nasional.

"Siswa-siswi yang ikut berlomba di festival ini adalah bagian dari 45 juta remaja Indonesia. Mari bersama-sama mengembangkan kebudayaan dan kesenian ini," kata Mendikbud di Manado.

Pengembangan seni dan budaya, kata Menteri, merupakan perwujudan Tri Sakti sejak usia muda, dengan turut membangun bangsa yang berkepribadian dalam budaya sebagai bagian dari pengembangan dan penguatan karakter siswa.

Karena itu harap Menteri, FLS2N perlu dikembangkan secara sistematis dan menyeluruh dalam rangka perwujudan Nawa Cita kedelapan dan kesembilan yaitu melakukan revolusi karakter bangsa dan memperteguh kebhinekaan dan memperkuat restorasi sosial Indonesia.

Sisi lainnya, Gubernur Olly Dondokambey mengharapkan sebanyak 2.945 siswa yang mengikuti festival ini berlomba dengan semangat juang yang tinggi, menampilkan yang terbaik dan tetap menjunjung tinggi sportifitas.

"Kami optimistis siswa yang berlomba di ajang FLS2N dapat meningkatkan kemampuan dan prestasi pribadi, serta mengangkat citra daerah dan bangsa lewat bidang seni dan budaya," ujarnya.

Karena harap mantan Ketua Komisi XI DPR itu semua pihak wajib mendukung dan menyukseskan festival ini serta memberikan penghargaan terhadap kreativitas seni dan budaya.

"FLS2N menjadi wahana pelestarian kekayaan nilai-nilai luhur budaya bangsa serta memotivasi seluruh masyarakat lebih mencintai dan bangga terhadap kesenian maupun kebudayaan yang dimiliki," ujarnya.

Cinta dan bangga terhadap kebudayaan dan kesenian, lanjut dia, akan mendorong akselerasi terwujudnya Indonesia yang berdaulat, mandiri dan berkepribadian berlandaskan gotong-royong. ***4***

(T.K011/B/F003/F003) 29-08-2016 20:06:48

Pewarta : Karel A Polakitan
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024