Manado, (Antara) - Maskapai Sriwijaya Air membawa ratusan wisatawan mancanegara (wisman) asal Guangzhou Tiongkok, tiba di Bandara Sam Ratulangi Manado, Sulawesi Utara, Sabtu.

"Charter Flight Sriwijaya rute Tiongkok-Manado yakni jenis Boeing 737 800 NG, nomor penerbangan SJ 1055 mengangkut 189 wisatawan tiba dengan selamat di Bandara Sam Ratulangi Manado pukul 07.20 WITA," kata Bisnis Development Senior Manager Sriwijaya Air Ary Mercyanto di Manado.

Ary Mercyanto mengatakan rencananya pesawat sewa ini, ke depannya akan menjadi penerbangan reguler untuk rute Guangzhou-Manado.

"Penerbangan ini rencananya akan menjadi reguler pada tahun ini," katanya.

Dia berharap kehadiran pesawat ini akan merambah kota-kota lainnya di Tiongkok, terutama melihat animo warga Tiongkok datang ke Manado cukup tinggi.

Penyambutan dirasakan istimewa oleh para turis yang ikut dalam penerbangan ini dengan adanya tamu kehormatan Manager Of International Department Dongfang International Travel Service Guangzhou, Yu Wenhui.

Para turis Tiongkok tersebut disambut Wakil Gubernur Sulawesi Utara Steven Kandouw didamping General Manager Halendra Waworuntu, Kadis Pariwisata Propinsi Sulawesi Utara Happy Korah, Direktur Safety Sriwijaya Air Toto Subandoro, Bisnis Development Senior Manager Sriwijaya Air Ary Mercyanto.

General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado Halendra Waworuntu memgatakan dalam penyambutan wisatawan Guangzhou ini tetap dimeriahkan dengan penampilan alat musik Kolintang dan Musik Bambu serta hadir pula Duta Bandara Sam Ratulangi yang tetap setia memberikan pelayanan.

"Sejak masuk di Bandara Samrat, kami telah menyujukan budaya dan tradisi orang Minahasa sehingga langsung dirasakan oleh wisman Tiongkok," jelasnya.

Dia mengatakan seperti pada penerbangan perdana dua maskapai Charter Flight Tiongkok-Manado sebelumnya, Lion Air dan Citilink yang dimeriahkan dengan penyambutan. Kali ini giliran penerbangan perdana Sriwijaya Air sebagai Maskapai ke-3.***1***



(T.KR-NCY/B/G004/G004) 16-07-2016 20:06:13

Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024