Manado, 28/6 (Antara) - Kodim 1303 Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara, membangun sekitar 30 jamban di Desa Poopo Barat, Kecamatan Passi Timur.

Kasdim Bolmong Mayor Inf Suwarno melalui telepon, Selasa, mengatakan kegiatan itu merupakan program Gema Sang Juara atau Gerakan membangun satu jamban keluarga Indonesia.

"Dalam program ini Kodim membangun 500 jamban, dan untuk yang dilaksanakan Koramil 1303/02 Pasi sebanyak 30 jamban," kata Suwarno.

Menurut Suwarno, informasi dari Danramil Passi Kapten Inf Edi Sakli dari 30 jamban tersebut saat ini realisasinya hampir mencapai 100 persen.

"Saat ini sudah 28 jamban yang sudah terbangun," kata Suwarno.

Pembangunan jamban tersebut mendapatkan tanggapan positif dari masyarakat di Desa Pass, Kabupaten Bolmong.

Anggraini Ampel mengatakan terima kasih kepada TNI yang telah membangun jamban tersebut.

"Dengan kegiatan ini, masyarakat yang tidak memiliki jamban masyarakat terbantu," katanya.

Sangadi atau Kepala Desa Poopo Yohanes mengatakan , melalui program dari TNI dalam pengadaan jamban sangat membantu masyarakat.

"Bangga kepada TNI yang telah membantu warga saya". katanya.***4***



(T.J009/B/N002/N002) 28-06-2016 20:18:09

Pewarta : Jorie M R Darondo
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024