Manado, (AntaraSulut) - Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Steven Kandouw optimistis "millenium sport" mampu menggerakkan pariwisata di provinsi berpenduduk lebih dari 2,4 juta jiwa ini.

"Karena itu, ke depan pemerintah provinsi akan berkoordinasi dengan Pemerintah Kota Manado menggelar iven ini (millenium sport). Kegiatan seperti ini tak hanya menonjolkan lomba tetapi juga aspek pariwisata," kata Kandouw di Manado, Minggu.

Wagub Kandouw mengatakan "millenium sport" adalah parameter tempat pelaksanaan iven yakni "on the mountain pegunungan), on the air (udara), and on the water" (air).

Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini menambahkan, "sport tourisme" sudah diagendakan Pemprov Sulut dan akan didukung APBD.

"Olahraga terjun payung, paralayang, dan paramotor, secara remi akan disampaikan kepada ketua DPRD agar mendapat dukungan dana dalam APBD," ujarnya.

Wagub menambahkan, baru-baru ini di Kota Manado menggelar kejuaraan terjun payung "Manado International Open Parachuting Championship" dan dipastikan menggerakkan industri pariwisata di daerah ini.

Alasannya kata dia, iven internasional seperti ini akan mendatangkan atlet mancanegara maupun domestik yang selain mengikuti lomba juga akan menikmati daerah pariwisata di daerah ini.

"Sektor pariwisata menjadi salah satu penggerak perkonomian di daerah ini," ujarnya.

Kejuaraan terjun payung internasional yang dilaksanakan 16-21 Mei 2016 baru-baru ini diikuti sebanyak 87 atlet yang berasal dari Australia, India, Iraq, Korsel, Malaysia dan tuan rumah Indonesia serta para atlet PON dari Jabar, DKI, Lampung, Jateng, Sumsel, DIY, Sulut, PTP Aves Bandung serta PTP TNI AD (Kopasus).***1***

(T.K011/B/G004/G004) 22-05-2016 21:03:03

Pewarta : Karel A Polakitan
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024