Tomohon, (AntaraSulut) - Perayaan ulang tahun ke 34 Jemaat GMIM Kakaskasen Maranatha Wilayah Kakaskasen dimeriahkan dengan pameran untuk memotivasi dan menyemangati jemaat dalam meningkatkan kreativitas, menggali dan mempromosikan seluruh potensi yang dimiliki.

"Maranatha expo ini telah dinilai oleh tim dari Dinas Pertanian Kota Tomohon dan dilaksanakan selama tiga hari 20-22 Mei bertempat di samping gereja ini," kata Ketua Jemaat Pdt Junisar Watulangkou STh.

Selanjutnya pada hari ini Minggu (22/5) adalah puncak perayaan ulang tahun yang diawali dengan ibadah yang  dipimpin Pdt Petra Rembang dari Badan Pekerja Majelis Sinode GMIM.

Dalam Khotbahnya Pendeta Rembang mengingatkan kepada seluruh jemaat GMIM Kakakasen Maranatha memaknai ulang tahun dengan memelihara dan menjaga persatuan dan kesatuan jemaat dan masyarakat karena persatuan merupakan hal yang penting dalam hidup bergereja dan bermasyarakat.

"Persatuan dan kesatuan adalah modal utama dalam mengokohkan iman dan kepercayaan kepada Tuhan Yang Maha Kuasa," katanya.

Perayaan ulang tahunm dihadiri Asisten Ekonomi dan Pembangunan Pemprov Sulut yang juga mantan Penjabat Wali Kota Tomohon Drs Sanny Parengkuan MAP dan Kepala Dinas Pertanian Ervinz D H Liuw MSI.

"Perayaan ulang tahun jemaat merupakan momentum meningkatkan pelayanan kepada jemaat dan masyarakat. Persatuan akan meningkatkan suasana yang aman damai dan kondusif merupakan hal penting dalam pelaksanaan pembangunan," katanya.

Sejumlah kegiatan memeriahkan pelaksanaan ulang tahun jemaat ini dan menampilkan jemaat Kolom 1 sebagai juara umum.

Beberapa lomba dimenangkan kolom yang dimotori pelayan khusus Penatua Syane Kumowal Datu SP dan Syamas Djufry Rorong SSos di antaranya juara 1 untuk lomba paduan suara, juara 2 jalan sehat, juara 3 futsal dan bola volley, juara 3 kwartet, juara 3 merangkai buah dan bunga, serta juara 3 parade busana gereja.

"Torehan ini merupakan bentuk kekompakan dan kerja sama yang baik antara pelayan khusus dan jemaat yang ada di kolom ini. Semoga capaian prestasi dan torehan ini akan terus mendorong jemaat gereja untuk terus meningkatkan kreatifitas dan kerja sama jemaat dalam membina dan
mengokohkan iman masing-masing individu dalam gereja," kata keduanya.

Pewarta : Karel A Polakitan
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024